Ternyata, Menteri Yuddy dan Ahok Bertemu Untuk Membahas Guru Bantu

Jumat, 06 Maret 2015 – 13:49 WIB
Yuddy Chrisnandi. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pendayagunaan ‎Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Yuddy Chrisnandi bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balai Kota, Jakarta, Jumat (6/3). 

Sempat mengaku hanya kangen dan ingin menengok Ahok, Yuddy akhirnya mengungkap apa yang mereka bahas di kantor Ahok. 

BACA JUGA: ‎Menteri Yuddy Berharap Ahok Tak Dimakzulkan

"Kita sedang memformulasikan untuk peningkatan guru bantu menjadi pegawai negeri sipil atau CPNS. Kurang lebih ada 5.400-an guru bantu dan akan kita akomodir," kata Yuddy di Balai Kota, Jakarta, Jumat (6/3).

Yuddy menjelaskan formulasi dilakukan sesuai dengan kondisi keuangan DKI dan formasi. Ia mengungkapkan pihaknya akan mewujudkan komitmen Presiden Joko Widodo terkait guru bantu.

BACA JUGA: Menteri Yuddy Minta Ahok Lebih Banyak Senyum

"Yang pasti apa yang sudah menjadi komitmen dari Gubernur DKI sebelum Pak ‎Ahok yaitu bapak Presiden Jokowi akan kita tindaklanjuti untuk guru bantu ini. Ini kan sudah lama," ucapnya. 

‎Pria kelahiran asal Bandung ini mengungkapkan ketentuan aparatur sipil negara tidak memperbolehkan pengangkatan pegawai pemerintah dilakukan secara otomatis. Proses pengangkatan, sambung dia, harus lewat seleksi. 

BACA JUGA: Temui Ahok, Gubernur Sultra Bawa Misi Khusus

"Seleksinya bagaimana, itu kita serahkan kepada BKD DKI, tapi tentu akan diseleksi formasi kebutuhannya memungkinkan, DKI juga anggarannya ada. Dari ‎Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara secara prinsip memberikan izin untuk proses rekrutmen peningkatan status guru banti di DKI," tandasnya. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kunjungi Ahok, Menteri Yuddy Sebut Cuma Tengok Sahabat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler