Ternyata Sebelum Membunuh Pak RT, Minum Miras Dulu

Jumat, 03 Juni 2016 – 23:24 WIB
Tiga dari enam pelaku pembunuhan Ketua RT Tiban Lama saat di Polresta Barelang. Foto: Dalil Harahap/Batam Pos/jpg

jpnn.com - BATAM - Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian mengungkapkan enam pelaku penyerangan terhadap warga Tiban Kampung dan menewaskan ketua RT03/RW01, Syahrial ternyata dipengaruhi minuman keras (miras).

Miras itu ditenggak mereka saat nongkrong di sekitar Baloi Kolam atau di kawasan Edukits, Batamkota, Batam, Kepulauan Riau.

BACA JUGA: Orang-Orang Ini Bagi Narkoba untuk Restu Sinaga

“Saat penyerangan itu mereka dipengaruhi alkohol. Mereka meminum miras saat berkumpul di Edukits,” ujar Kompol Memo Ardian seperti dikutip dari batampos (Jawa Pos Group).

Dia menambahkan setelah menenggak miras tersebut, para pelaku mengendarai sepeda motor menuju Sagulung untuk menghadiri pesta. Namun, saat diperjalanan seorang pengendara motor memepet mereka dan menendang sepeda motor yang mereka kendarai.

BACA JUGA: Inilah Kronologis Suami yang Sembelih Istrinya hingga Tewas

“Kemudian pelaku mengejar sepeda motor ini ke arah Tiban Kampung,” tutur Memo.

Menurut Memo, pihaknya turut melakukan pra rekontruksi sesuai keterangan pelaku dan saksi. Dari pra rekontruksi tersebut dipastikan An sebagai pelaku penikaman terhadap Syahrial.

BACA JUGA: Motif Suami Gorok Istri Diduga Gara-gara Cemburu

“Makanya kita lakukan pra rekontruksi untuk mencocokkan keterangan saksi dan pelaku lainnya,” tutur Memo.

Memo menambahkan masih melakukan pengejaran terhadap dua pelaku yang masih buron. Dua pelaku tersebut diketahui ikut terlibat memukul dan menyerang warga, termasuk Syahrial.

“Mereka (dua pelaku buron) ikut memukul korban yang masih hidup dan yang meninggal dunia,” pungkasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Sat Reskrim Polresta Barelang mengamankan 14 orang yang diduga terlibat sebagai pelaku penyerangan dan membunuh Syahrial, ketua RT03/RW01 Tiban Kampung. Dari 14 orang tersebut, 6 ditetapkan sebagai tersangka. (opi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ternyata..Sudah Sebulan Restu Sinaga Diintai


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler