Terpilih Aklamasi Pimpin KBI, Ngatino Bertekad Bawa Kickboxing Masuk Cabor DBON

Sabtu, 23 April 2022 – 17:55 WIB
Munas II PP KBI pilih Ngatino (depan, lima dari kiri) jadi Ketum periode 2022-2026. Foto: Amjad/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Pengurus Pusat Kick Boxing Indonesia (PP KBI) menggelar Musyawarah Nasional (Munas) II di kawasan Senayan, Jakarta, Sabtu (23/4). 

Dalam Munas yang dihadiri oleh 20 pengurus provinsi tersebut tersebut, Ngatino terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum PP KBI 2022-2026. 

BACA JUGA: Airlangga Hartarto Cup Championships 2022 Bakal Lahirkan Atlet Wushu & Kickboxing Tangguh

Ngatino akan menakhodai PP KBI untuk kali kedua. 

Ngatino mengaku terpilih untuk kedua kali karena kepercayaan dari anggota. 

BACA JUGA: Daud Yordan Punya Tekad Besar Mengembangkan Olahraga Bela Diri di Kayong Utara 

Dia pun berharap bisa mencapai target yang belum tercapai. 

"Cabor yang belum masuk desain besar olahraga nasional (DBON) harus punya  target itu. Jadi kami ke depan mengejar bisa masuk DBON," katanya.

BACA JUGA: 70 Pria ini Siap ke Ukraina Lawan Invasi Rusia, Umumnya Ahli Bela Diri

Ngatino menambahkan banyak program kerja yang akan dijalankan oleh PP KBI. 

Namun, semuanya fokus pada kegiatan sehingga bisa lahir lebih banyak atlet kickboxing.

"Pengurus harus kompak dan solid, dari pusat sampai daerah. Kami harus fokus mengembangkan atlet dengan banyak kejuaraan, ini bisa dilakukan kalau pengurusnya kompak dan solid," katanya

Deputi IV Kemenpora Chandra Bhakti  mengatakan Munas ini menjadi infikator bahwa organisasi kickboxing di Indonesia sudah berjalan baik. Dia berharap prestasi olahraga bela diri ini bisa makin moncer ke depan. 

“Pak Ngatino sebagai ketum, bukan baru di olahraga. Untuk ketum KBI 2022-2026, kami ucapkan selamat, selamat bekerja, tantangan KBI ke depan bakal berat," ucap Chandra di lokasi. 

Dia juga berharap KB di SEA Games 2021 nanti bisa memberikan prestasi sesuai dengan yang ditargetkan.

Di sisi lain, Ketua Dewan Pembina PP KBI Airlangga Hartarto mengingatkan bahwa kickboxing harus terus berkembang dengan mengusung nilai seperti respect, excellence, friendship.

"Komitmen di forum tertinggi seperti ini sangat penting. Jika nilai respect, excellence dan friendship dijalankan, saya yakin kickboxing Indonesia bisa meraih prestasi dunia," tutur Airlangga menyampaikan pesannya secara virtual.

Airlangga  berharap kepengurusan KBI makin bagus dan aktif hingga ke daerah-daerah Indonesia, sehingga organisasi ini makin kuat ke depan. (dkk/jpnn) 


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Kemenpora   Cabor   Kickboxing   Airlangga   DBON  

Terpopuler