Test Ride Honda CB150X: Bikin Pengin Touring!

Rabu, 15 Desember 2021 – 13:31 WIB
Test ride Honda CB150X. Foto: AHM for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Digadang sebagai sepeda motor sport adventure touring pertama di kelas 150 cc, Honda CB150X tentu menjadi pertaruhan bagi PT Astra Honda Motor (AHM).

Honda CB150X yang dikembangkan dari platform Honda CB150R Streetfire, diklaim membawa berbagai penyetelan khusus terutama untuk mengejar konsep motor adventure touring.

BACA JUGA: Obat Ganteng Honda CB150X, Harganya Mulai dari Rp 50 Ribu

Mulai dari dimensi, riding position, hingga performa dapur tenaganya.

Oleh karena itu, tawaran menjajal Honda CB150X untuk pertama kali langsung JPNN.com terima.

BACA JUGA: Kawasaki Z H2 Tampil Segar dengan Warna Baru, Sebegini Harganya

Namun, pengetesan Honda CB150X kali ini tidak di habitat idealnya (onroad-offroad) sehingga kami merasa belum puas. Semoga lain waktu ada kesempatan yang lebih baik.

Bertempat di AHM Safety Riding & Training Park, Cikarang, kami mencoba memaksimalkan pengujian Honda CB150X di beberapa sektor.

BACA JUGA: Kabar Terbaru Mobil Toyota Innova yang Jatuh ke Jurang, Warga Baru Temukan Ini

Secara keseluruhan, trek dibuat lebih pada menguji kelincahan dan area speed bump untuk merasakan pergerakan bodi serta suspensi.

Menawarkan ground clereance (181 mm), wheelbase (1.315 mm), dan tinggi jok (817 mm), Honda CB150X terbilang ergonomis.

Posisi berkendara dengan setelan setang tinggi, jok lebar dan berlekuk membuat pengendara lebih santai.

Honda CB150X cukup baik meladeni kami saat bermanuver melewati tikungan-tikungan yang dibuat dengan batas cone. Poinnya, tetap lincah dan stabil.

Dalam hal ini, menurut Technical Service Division PT AHM Endro Sutarno, berkat suspensi dengan penyesuaian sudut caster.

"Dibanding Honda CB150R Streetfire, CB150X memiliki sudut caster yang lebih besar," jelasnya.

Saat melibas gundukan di jembatan maupun jalur bumping, Honda CB150X juga tetap nyaman, tingkat rebound baik, dan masih bisa dikendalikan.

Masuk ke trek lurus, Honda CB150X terbilang tenang di putaran bawah dan baru menggigit saat rpm tinggi.

Menurut Masayuki Taniguchi selaku Honda CB150X Large Project Leader, mesin 150 cc DOHC berpendingin cairan yang juga dipakai di CB150R itu memang mendapat penyesuaian mengikuti karakter motor adventure touring.

"Honda CB150R lebih membutuhkan torsi tinggi untuk memenuhi karakter motor sport, sedangkan CB150X berbeda," jelas Taniguchi saat peluncuran Honda CB150X beberapa waktu lalu.

Artinya, tenaga di motor adventure touring baru terasa di putaran menengah ke atas.

Dengan demikian, Honda CB150X pas dibawa santai untuk perjalanan jauh.

Melengkapi kenyamanan itu, Honda CB150X juga dibekali windscreen dan full digital panel meter dengan layar besar.

Jika kamu tertarik, Honda CB150X disediakan dalam dua varian, yaitu versi standar dibanderol dengan harga Rp32,950,000 on the road DKI Jakarta, dan special edition (SE) Rp33,450,000. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... WhatsApp Setel Ulang Pengaturan Status Last Seen, Ini Tujuannya


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler