jpnn.com, JAKARTA - Distrik 1 Meikarta kembali mendapatkan penghargaan bergengsi dalam ajang Golden Property Award.
Dalam acara yang dihelat di Jakarta pada Kamis (21/10), Distrik 1 Meikarta menjadi pemenang kategori The Best Urban Living Apartment Region Bekasi & Surrounding.
BACA JUGA: Rayakan HUT ke-76 RI, Meikarta Menggelar Promo Spesial
Metode yang dilakukan tim independen Indonesia Property Watch berbasis riset dan survei.
“Kami bangga Meikarta tetap unggul di hati masyarakat sebagai hunian urban yang nyaman dan memenuhi kebutuhan yang diinginkan publik,” kata Chief Marketing Officer Meikarta Lilies Surjono.
BACA JUGA: Akad Kredit Meikarta Makin Mudah via Nobu Drive Thru
Dia menambahkan, saat ini ada enam tower yang sudah dihuni di distrik 1 Meikarta.
Lebih dari 1.500 unit sudah diserahterimakan. Adapun di distrik 2 sudah ada delapan tower yang toppingoff.
BACA JUGA: Meikarta Terus Mengedukasi Masyarakat saat Pandemi
“Saat ini sedang dalam pekerjaan pembuatan unit dan finishing,” ujar Lilies.
Di sisi lain, CEO Indonesia Property Watch Ali Tranghanda menyatakan pihaknya berkomitmen memberikan penilaian yang profesional dan reliable.
“Jadi, semua peserta yang dipilih menjadi pemenang Golden Property Awards 2021 sudah pasti merupakan best of the best di kategorinya masing-masing,” kata Ali.
Dia mengatakan, pihaknya menerjukan puluhan tim inti untuk mengecek langsung di lapangan.
"Perwakilan tim penilai juga diterjunkan sebagai mysterious consumer untuk melihat pelayanan yang dilakukan tenaga pemasar masing-masing proyek," ucap Ali. (ant)
Redaktur & Reporter : Ragil