Teuku Jordan Zacky jadi National Director Miss Universe Indonesia 2024

Kamis, 18 Juli 2024 – 17:47 WIB
Teuku Jordan Zacky di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Foto: Romaida/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Teuku Jordan Zacky didapuk sebagai National Director untuk perhelatan Miss Universe Indonesia 2024.

Pria yang sebelumnya dikenal dengan nama panggung Teuku Zacky tersebut mengaku cukup lama mempertimbangkan penawaran tersebut.

BACA JUGA: Gagal Jadi Pemenang Miss Universe 2023, Fabienne Nicole Ucap Terima Kasih

Namun, setelah proses diskusi yang panjang dengan berbagai pihak yang terlibat dalam Miss Universe Indonesia 2024, dia pun setuju mengemban tugas tersebut.

"Ini bukan title yang mudah. Perlu pemikiran panjang dan lama untuk saya memutuskan dan memberi jawaban," kata Teuku Jordan Zacky saat jumpa pers di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan pada Kamis (18/7).

BACA JUGA: Jadi Korban Penipuan, Teuku Zacky Kehilangan Rp 10 Juta

Sebagai ujung tombak, Teuku Jordan memastikan akan lebih menonjolkan dan melestarikan budaya Indonesia.

Dalam ajang ini, dia ingin merepresentasikan budaya Indonesia yang sesungguhnya melalui para finalis.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Lina Mukherjee Hamil di Tahanan, Ammar Zoni Merespons

Harapannya, ajang ini dapat menginspirasi generasi muda untuk terus melestarikan budaya lokal Tanah Air.

"Kalau memperkenalkan sudah biasa ya, tetapi bagaimana kita membudidayakan budaya-budaya Indonesia ini yang banyak banget khasnya," tutur pemain film Kayangan tersebut.

Terlepas dari misi tersebut, Teuku Jordan tentunya memiliki tujuan mengantarkan finalis dari Indonesia menuju panggung Miss Universe International 2024.

Tentunya, dengan harapan dapat mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional dengan menjadi pemenang.

"Goals-nya, saat ini tentunya menang ya, di ajang internasional. Namun, saat ini kami, persiapkan dahulu semua," imbuhnya. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler