Teuku Wisnu Ajak Masyarakat Doakan Penumpang Pesawat Sriwijaya Air yang Hilang Kontak

Sabtu, 09 Januari 2021 – 20:00 WIB
Teuku Wisnu. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Teuku Wisnu turut berduka atas kejadian pesawat Sriwijaya Air SJ-182 rute Jakarta-Pontianak yang hilang kontak di Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1).

Teuku Wisnu membagikan kabar duka tersebut melalui akun miliknya yang telah terverifikasi di Instagram.

BACA JUGA: Kesaksian Nelayan Melihat Sriwijaya Air SJ182 Jatuh, Ya Tuhan

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, berita duka di awal tahun. Pesawat Sriwijaya SJ-182 Jakarta-Pontianak dikabarkan menghilang di sekitar wilayah Kepulauan Seribu," tulis Teuku Wisnu, Sabtu (9/1) petang.

Pemain sinetron Cinta Fitri itu mengajak masyarakat untuk mendoakan pesawat SJ-182 Jakarta-Pontianak yang hilang kontak.

BACA JUGA: Sriwijaya Air SJ182 Hilang Kontak, Kombes Yusri: Nelayan Mendengar Ledakan

Teuku Wisnu berharap para penumpang bisa selamat dari insiden tersebut.

"Mohon doanya teman-teman," sambung Teuku Wisnu.

BACA JUGA: Tidak Ditahan, Begini Pernyataan Gisel Usai Diperiksa

Diberitakan sebelumnya, pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontianak dengan nomor penerbangan SJY 182 dikabarkan hilang kontak pada pukul 14.40 WIB.

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Novie Riyanto telah membenarkan kabar tersebut.

Bahkan, petugas dan warga menemukan kabel dan serpihan diduga milik pesawat Sriwijaya rute Jakarta-Pontianak dengan kode penerbangan SJY 182 yang hilang kontak.

Benda-benda diduga serpihan pesawat itu ditemukan di perairan Pulau Laki, Kepulauan Seribu, Sabtu sore. (ded/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler