The Jakmania Kini Dimanjakan Dengan Persija Apps

Rabu, 16 Desember 2015 – 21:38 WIB
Fans Persija. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Manajemen Persija Jakarta melakukan terobosan untuk memudahkan interaksi dengan fans. Manajemen membuat sebuah aplikasi Persija Apps yang bisa didownload secara gratis.

Aplikasi itu bisa menjadi sumber untuk The Jakmania mendapatkan informasi tim Persija. Fans juga bisa berinteraksi dengan pemain selain memaksimalkan aplikasi tersebut untuk membeli merchandise, pembayaran atau pembelian listrik, pulsa, dan belanja online.

BACA JUGA: Ngeri.. Kalahkan Rekor di Malang, The Jakmania Geruduk Solo

"Ini menjadi akses mendapatkan informasi tentang sepakbola, terutama Persija," terang Ferry Paulus dalam launching di Kantor Persija, Rabu (16/12).

Ferry menambahkan, pihaknya juga berencana membuat terobosan pembelian tiket pertandingan kandang Persija. Menurutnya, fans hanya tinggal menunjukkan barcode di dalam telepon genggam untuk masuk ke stadion.

BACA JUGA: Lolos Perempat Final, Inter Banjir Rekor Mentereng

"Ini merupakan unit bisnis Persija yang lain. Pasti ada benefit yang didapatkan," ujar Wakil Presiden Persija, Asher Siregar. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Gunduli PS TNI, Macan Kemayoran Janji Mengaum Lantang

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Kesan Pahlawan Persija usai Kalahkan PS TNI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler