"Saat ini saya menjadi pria yang paling berbahagia di dunia. Anak saya telah lahir dan terima kasih atas karunia ini Tuhan," kata Messi di akun facebook miliknya, seperti dikutip Football Espana.
Karena kelahiran putra pertamanya itu, Messi pun diizinkan tidak mengikuti sesi latihan bersama Barcelona. Dia langsung bergegas ke rumah sakit USP Dexeus, Barcelona, karena kekasihnya memang melahirkan di sana.
Rocuzzo melahirkan bayi mungilnya itu pada pukul 17.15 waktu setempat. Menurut laporan Sport, sepanjang hari mobil Maserati yang biasanya dipakai Messi terparkir di rumah sakit. Kabarnya, dia terus menunggui kelahiran putranya.
Selain Messi, hadir pula kedua orang tuanya, yakni Jorge dan Celia, serta saudaranya, Matius, Rodrigo, dan Mario Sol yang menemani di rumah sakit. Setelah lahirnya putra Messi, rumah sakit mengeluarkan kebijakan yang ketat untuk pengunjung. Itu dilakukan supaya keluarga Messi tidak terganggu dengan hiruk pikuk fans atau media di rumah sakit.
Meski absen dalam latihan, pelatih Barca Tito Vilanova menjelaskan bahwa Messi tetap akan hadir pada pertandingan jornada kesepuluh Primera Division Spanyol saat menghadapi Celta Vigo dini hari tadi.
"Leo (Messi) memang diberikan izin tidak latihan, tetapi dia akan bermain seperti biasa melawan Celta," kata Vilanova.
Selain Messi, dalam waktu yang tidak lama lagi, ada anggota baru lainnya dalam keluarga besar Barca. Sebab, saat ini istri David Villa sedang mengandung anak ketiga, dan pacar Gerard Pique, bintang pop Shakira sedang mengandung anak pertama.
Messi berpacaran dengan Rocuzzo sejak 2009 lalu. Ketika itu Messi mengakui bahwa dia memiliki seorang pacar yang berasal dari kota kelahirannya Rosario. Baru dua tahun belakangan mereka mulai terlihat di depan publik. Sebelum itu, Messi pernah dikabarkan berpacaran dengan model hot Argentina Luciana Salazar. Hanya, Messi tidak pernah mengkonfirmasi kebenarannya. (ham/bas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dzumafo Hattrick, Persib Melaju ke Final
Redaktur : Tim Redaksi