Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On Tampil, SC Heerenveen Takluk dari FC Utrecht

Senin, 08 April 2024 – 07:41 WIB
Thom Haye saat membela klubnya, SC Heerenveen. Foto: Instagram/thomhaye

jpnn.com - Thom Haye dan Nathan Tjoe-a-On turut gagal membantu SC Heerenveen membungkam FC Utrecht pada lanjutan Eredivisie atau kompetisi kasta tertinggi Liga Belanda.

Duel SC Heerenveen vs FC Utrecht di Stadion Abe Lenstra, Senin (8/4/2024) dini hari WIB, berakhir dengan skor 2-3.

BACA JUGA: Pengalaman tak Biasa Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On Merasakan Atmosfer SUGBK

Pada pertandingan ini, Utrecht selaku tim tamu mampu membombardir gawang Heerenven.

Klub berjuluk Utreg itu, bahkan sempat unggul 3-0 berkat gol-gol dari Isac Lidberg (37') serta bracce Sam Lammers (48', 83').

BACA JUGA: TC Timnas U-23 Indonesia: Shin Tae Yong Ungkap Nasib Justin Hubner dan Nathan Tjoe-A-On

Heerenven baru bisa memperkecil kedudukan di penghujung laga atau akhir babak kedua.

Patrick Walemark mencetak dua gol pada menit ke-90 dan 90+4'.

BACA JUGA: Heerenveen vs Twente: Thom Haye Bikin Rekor Spesial

Namaun, gol tersebut tidak cukup untuk menghindarkan Heerenven dari kekalahan. Pasukan Kees van Wonderen itu menyerah dengan skor 2-3.

Pada pertandingan ini, dua penggawa Timnas Indonesia mendapat kesempatan tampil dari Heerenven, yakni Thom Haye dan Nathan Tjoe-a-On.

Haye seperti biasa menjadi jenderal lini tengah Heerenveen, dan bermain full selama 90 menit.

Adapun Nathan masuk di babak kedua, tepatnya menit ke-85 menggantikan Pelle van Amersfoort.

Kekalahan ini membuat SC Heerenveen belum beranjak dari papan tengah klasemen sementara Liga Belanda.

Thom Haye dan kolega tertahan di peringkat ke-11 dengan 33 poin dari 29 pertandingan. Adapun Utrecht di posisi ke-8 dengan nilai 42.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler