jpnn.com, PONTIANAK - Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Kota Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar), Kamis (5/9). Begitu tiba di Bandar Udara Supadio, Kubu Raya, kepala negara yang beken dengan panggilan Jokowi itu disambut Ketua DPD Oesman Sapta Odang dan Gubernur Kalbar Sutarmidji.
Selanjutnya, Jokowi muncul di terminal kedatangan domestik Bandara Supadio. Mantan wali kota Surakarta itu pun langsung jadi sasaran warga yang berebut untuk foto bersama.
BACA JUGA: Presiden Jokowi Tak Utak-atik 10 Nama Pilihan Pansel Capim KPK
"Pak Jokowi, izin Pak, foto," ujar seorang warga dengan naga berteriak.
Sontak, Jokowi yang mendengar teriakan itu langsung mengabulkan permintaan tersebut. Jokowi langsung menunjuk warga yang meminta foto bareng untuk mendekat.
BACA JUGA: CIFOR Apresiasi Kebijakan Kehutanan Indonesia
Jokowi yang berdiri di samping pintu belakang sisi kiri mobil Mercedes Benz langsung meladeni ajakan swafoto atau selfie. Suami Iriana itu terlihat meladeni dua hingga tiga orang yang meminta foto bareng.
Sementara Gubernur Kalbar Sutarmidji tetap menunggu di depan pintu sebelah kanan mobil kepresidenan. Jokowi dalam kunjungannya di Kalbar didampingi sejumlah pembantunya di kabinet antara lain Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menteri PUPR Basuki Hadimoeldjono, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, serta Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Sofyan Djalil.
BACA JUGA: Presiden Jokowi Terima Tamu Penting di Istana Merdeka
Ada sejumlah agenda dalam kunjungan kerja Jokowi di Kalbar. Antara lain penyerahan Tanah Objek Reforma Agraria (TORA), penyerahan sertifikat tanah dan meninjau proyek waterfront.(boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Amien Rais Curigai Tiongkok di Balik Keputusan Jokowi Pindahkan Ibu Kota RI
Redaktur & Reporter : Boy