Tiga Bandara AP I Tambah Jumlah Penerbangan

Jumat, 09 Desember 2016 – 04:14 WIB
Ilustrasi. Foto IST

jpnn.com - JAKARTA – Tiga bandara yang dikelola PT Angkasa Pura I menambah jumlah penerbangan.

Tiga bandara itu yakni Bandara Sam Ratulangi Manado, Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, dan Bandara El Tari Kupang.

BACA JUGA: Kemenhub Capai Target Pemanfaatan BMN

“Dukungan terhadap penambahan rute penerbangan di tiga bandara Angkasa Pura I ini merupakan upaya kami untuk meningkatkan trafik penumpang dalam negeri dan meningkatkan konektivitas di wilayah timur Indonesia," ujar Corporate Secretary AP I Israwadi.

Wilayah timur Indonesia yang semakin terkoneksi dan mudah diakses, sambungnya, diharapkan bisa meningkatkan distribusi orang dan barang.

BACA JUGA: PT PII Raih Penghargaan ASEAN Risk Award

"Penambahan jumlah rute penerbangan dari beberapa maskapai ini diharapkan bisa meningkatkan trafik penumpang dan konektivitas wilayah timur Indonesia, yang pada akhirnya bisa berkontribusi positif terhadap pertumbuhan ekonomi daerah," kata Israwadi.(chi/jpnn)

 

BACA JUGA: Kompak, Maskapai Lion Air Group Buka Rute Baru

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bu Susi: Ekspor Perikanan di Bali Naik Tinggi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler