Tiga Dara Lama Vakum, Nyanyi Solo Usung Dangdut

Sabtu, 08 Juni 2013 – 08:28 WIB
LAMA tak muncul, Sylvana Herman hadir membawa kejutan. Saat Tiga Dara yang dimotorinya bersama Paramitha Rusady dan Ita Purnamasari vakum berkarya, Ano- sapaan akrabnya- bersolo karir dengan menyiapkan single berjudul Bang Toyib Mabuk Janda. Dia mencoba peruntungannya di jalur musik dangdut. 

Seakan ingin bertransformasi, Ano tak lagi mengusung musik pop. Penyanyi kelahiran Jakarta, 15 Desember 1965 itu lebih memilih mencoba musik dangdut. Kamis (6/6) lalu, dia membuat video klip Bang Toyib Mabuk Janda, yang menjadi debut single-nya sebagai solois.
   
Dia sengaja menyanyikan lagu bertema ‘Bang Toyib’ karena sebelumnya sudah ada lagu serupa yang populer. Itu dirasa Ano memudahkannya menarik perhatian pecinta musik tanah air. ”Ini pertama kalinya buat aku (menyanyi solo). Dari latihan sampai proses syuting (video klip), seru banget,” katanya di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
   
Sebelum akhirnya masuk dapur rekaman, Ano giat latihan vokal untuk menemukan cengkoknya. Prosesnya tidak terlalu lama, dan bintang sinetron Kinara itu sangat menikmatinya. ”Nggak (sulit) kok, cukup beberapa bulan saja sampai akhirnya proses pembuatan video klip,” ungkapnya.  
   
Khusus untuk mempelajari cengkok, kata dia, ada pedangdut profesional yang memberikan tips. Selain itu, dia mendengarkan banyak lagu dangdut sebagai referensi. ”Selain dengerin lagu-lagu dangdut, latihan (menyanyi) dengan ahlinya pastinya,” ucapnya yang enggan menyebutkan nama sang guru. 
   
Tak seperti beberapa pedangdut, Ano berusaha tidak tampil seronok di atas panggung. Dia pun tidak mau mengumbar goyangan yang memperlihatkan kemolekan tubuhnya. Tekadnya, menunjukkan kualitas vokalnya. ”Untuk goyangan, Ano nggak vulgar. Ya, goyang menikmati irama musik saja,” tuturnya lalu tersenyum.
   
Lagu tersebut, lanjut Ano, akan menjadi single andalan dalam mini albumnya yang berisi empat lagu. Dia masih enggan menyebut tanggal rilisnya, dan hanya menegaskan kalau dalam waktu dekat mini albumnya akan menghiasi toko musik. ”Mini album secepatnya, karena semua materi lagu sudah selesai,” katanya.
   
Menurutnya, mini album tersebut akan memberi warna tersendiri di industri musik tanah air. Dia mengklaim menyanyikan keempat lagu yang ada dalam album itu dengan cara berbeda, tak seperti pedangdut lain. ”Warna musiknya berbeda, ada sentuhan yang unik. Dengerin saja lagunya,” ujarnya.

Meski merintis karir sebagai solois, Ano menegaskan kalau Tiga Dara tidak bubar. Saat ini, bersama Paramitha Rusady dan Ita Purnamasari, dia menggarap proyek baru. Namun, dia belum mau memberikan bocoran. ”Kami bertiga ada proyek baru, dan kami akan bernyanyi kembali. Mengenai kapan, tunggu saja. Kalau aku kasih tahu kan nggak surprise,” pungkasnya. (ash)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mulan Jameela Terinspirasi Gwen Stefani

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler