Tiga Pembalap Indonesia Rajai Etape Kedua Tour de Siak 2017

Jumat, 01 Desember 2017 – 16:47 WIB
Tiga pembalap Indonesia berhasil naik podium pada race kedua etape Siak-Sungai Apit, Tour de Siak 2017. Foto: riaupos/jpg

jpnn.com, SIAK - Tiga pembalap Indonesia berhasil naik podium pada race kedua etape Siak-Sungai Apit, Tour de Siak 2017.

Mereka adalah Abdul Gani dari KFC team yang finish di posisi pertama, disusul Aiman Cahyadi dari Sapura Cycling team dan di posisi ketiga ada Muhammad Arifin dari KFC. Abdul Gani hanya terpaut enam detik dari Aiman Cahyadi.

BACA JUGA: PSIS Siapkan 3 Stadion Alternatif

Meski finish di urutan kedua, Aiman tetap menjadi yang terbaik pada TdS hingga hari yang kedua. Karena poin yang dikoleksi Aiman dari race pertama dan kedua masih mengungguli pembalap lainnya.

"Jersey kuning masih Aiman lagi. Karena dia naik podium dua kali. Poin masih di atas dari yang lainnya," ujar Race Director TdS 2017, Sondi Sampurno, Kamis (30/11).

BACA JUGA: Persela Segera Tuntaskan Kontrak Aji Santoso

Selain masih mengenakan jersey kuning, Aiman juga berhak mengenakan jersey merah putih. Sementara pembalap BSP Bernard Benjamin berhak mengenakan jersey hijau.

"Yang hijau Bernard Benyamin dia pembalap BSP. Jadi yang jadi raja pada race kedua ini seluruhnya pembalap Indonesia, " sebutnya.

BACA JUGA: Arungi Liga 1, PSIS Butuh Dana Besar

Setelah dilepas dari depan Istana Siak kata Sondi, seluruh pembalap masih menjadi satu rangkaian besar hingga Jembatan Teluk Masjid. Setelah berputar menuju Siak baru pembalap mulai terpecah menjadi beberaa grup. Baru pada 20 kilometer menjelang finish pembalap kembali lagi gabung ke dalam rombongan besar.

"Memasuki 10 kilometer menjelang finish, baru lima pembalap melepaskan diri dari rombongan. Mereka inilah yang keluar sebagai yang terbaik dalam race hari kedua ini," pungkasnya.(mng)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persebaya vs PSS, Adu Kreasi Bonek dan Brigata Curva Sud


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler