Tiga Politisi Demokrat Didukung jadi Pemimpin

Minggu, 23 Desember 2012 – 21:28 WIB
BOGOR - Organisasi Supir Angkot se-Jabotabek, Monster Fans Club (MFC) tampaknya tak ragu-ragu memasuki ranah politik di tanah air. Mereka memberikan rekomendasi dukungan kepada tiga politisi dari Partai Demokrat untuk menjadi pemimpin di berbagai level pemerintahan. Yaitu, Dede Yusuf  sebagai Calon Gubernur (Cagub) Jawa Barat (Jabar), serta Syaiful Anwar sebagai Calon Bupati (Cabup) Kabupaten Bogor. Keduanya dinilai layak menduduki jabatan tersebut dan akan mampu membawa kesejahteraan kepada masyarakat yang dipimpinnya.

Selain itu, MFC juga bertekad untuk mendukung Isran Noor Bupati Kutai Timur, Isran Noor sebagai calon presiden alternatif pada Pilpres 2014 nanti.

"Mengingat saat ini, bangsa kita membutuhkan figur yang dapat memimpin bangsa ini untuk membawa kesejahteraan kepada seluruh rakyatnya. Dukungan kami berikan agar bangsa kita ada perubahan dan semakin maju," kata Ketua Umum MFC, Edy Rangu saat Apel Akbar sekaligus memperingati Ulang Tahun MFC ke 19 di lapangan parkir Sentul Internasional Sirkuit, Bogor, Jawa Barat, Minggu (23/12).

Edy Rangu mengatakan, wajah-wajah baru itu diharapkan dapat membuat perubahan dalam membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang lebih baik. “Kami yakin wajah-wajah baru dapat membawa angin segar untuk kemajuan bangsa dan Negara,” katannya.

Lebih jauh, Edy juga memuji sosok Isran Noor sebagai kepala daerah yang sukses memajukan daerahnya. Kepiawaiannya mengelola otonomi daerah, imbuh dia,  membuat pertumbuhan ekonomi di daerah itu menjadi meningkat dan kemiskinan menurun. Begitu juga, ketegasan yang dimiliki Isran dalam memimpin daerahnya, tidak perlu diragukan lagi.

“Banyak sudah diperbuat Isran Noor. Mudah-mudahan kesuksesannya dalam memimpin daerah, dapat ditularkannya secara nasional. Jika ia nanti terpilih menjadi presiden,” jelasnya.(fuz/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... DPR Minta Mobil Listrik untuk Angkutan Umum

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler