Tiket Duel Brazil versus Italia Ludes Terjual

Selasa, 10 Februari 2009 – 07:52 WIB
DUEL Brazil versus Italia di Stadion Emirates diyakini bakal disesaki penontonKendati dihelat di tempat netral, tiket di stadion berkapasitas 60.355 penonton itu telah ludes terjual sehari sebelum kickoff

BACA JUGA: Laga Persahabatan Brazil-Italia Bakal Menarik

Hal itu diumumkan juru bicara Arsenal sebagai pemilik stadion.

''Tiket yang dijual hanya 60 ribu dan semuanya sudah dipesan termasuk pemesanan manual, bukan via online,'' kata juru bicara itu sebagaimana dilansir situs resmi Arsenal.

Bagi Brazil, laga di Emirates menyimpan memori manis
Yakni kala Tim Samba berhasil mencukur rival bebuyutannya, Argentina, dengan skor 3-0 dalam uji coba pada 3 September 2006

BACA JUGA: Rossi: Indonesia Berpeluang Gelar MotoGP

Tiga gol Brazil kala itu dicetak Brumer Elano (dua gol) dan Kaka
Itu adalah laga internasional pertama di Emirates mengingat stadion tersebut baru di-launching dua bulan sebelumnya, yakni pada 22 Juli 2006

BACA JUGA: Oliveira Bikin Sevillistas Malu



Duel Brazil versus Italia sejatinya nyaris dibatalkan menyusul isu politikHal itu terkait kasus seorang teroris Italia bernama Cesare BattistiMeski sudah divonis penjara empat tahun oleh pemerintah Italia, Battisti belum bisa dieksekusi karena berada di Brazil untuk mencari suaka politik

Permasalahan makin pelik setelah pemerintah Brazil menolak mengekstradisi BattistiHal itulah yang memicu pernyataan Sekretaris Menteri Luar Negeri Italia Alfredo Mantica agar laga persahabatan ini dibatalkanHubungan kedua negara pun sempat tegang

''Kami akhirnya lega pertandingan Italia versus Brazil tetap dilanjutkanSebab, biar bagaimanapun kasus politik memang tidak bisa disangkutpautkan dengan olahraga, khususnya sepak bola,'' ujar Giancarlo Abete, ketua FIGC (Federasi Sepak Bola Italia), kepada La Repubblica(dns/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Donovan Rileks Tantang Meksiko


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler