Tiket Konser Avenged Sevenfold di Jakarta Dijual Mulai Hari Ini

Kamis, 29 Februari 2024 – 08:38 WIB
Band asal California, Avenged Sevenfold akan menggelar konser di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada 25 Mei 2024. Foto: Dok. Akselerasi Ent

jpnn.com, JAKARTA - Tiket konser Avenged Sevenfold di Jakarta akan dijual mulai hari ini, Kamis (29/2) sekitar pukul 14.00 WIB.

Adapun tiket dibagi dalam 6 kategori dengan harga mulai dari Rp 1,3 juta hingga Rp 2,6 juta.

BACA JUGA: Avenged Sevenfold Konser di Jakarta, Ini Jadwal Pembelian Tiket

Tiket konser Avenged Sevenfold dijual melalui laman resmi penyelenggara.

Band rock asal California, Avenged Sevenfold segera menggelar konser di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta pada 25 Mei 2024.

BACA JUGA: Ini Daftar Harga Tiket Konser Avenged Sevenfold di Jakarta

Kepastian tersebut diumumkan oleh Akselerasi Entertainment dan Midas Promotions selaku promotor konser.

"Resmi. Avenged Sevenfold akan tampil di Jakarta, dengan tamu spesial The Used. Satu-satunya konser Avenged Sevenfold di Asia," ungkap Akselerasi Entertainment melalui akun resmi di Instagram, baru-baru ini.

BACA JUGA: Tiket Hammersonic 2024 Dijual Mulai Hari Ini, Sebegini Harganya

Pengumuman jadwal konser Avenged Sevenfold di Jakarta langsung disambut heboh oleh penggemar.

Banyak pencinta musik tidak sabar menyaksikan Avenged Sevenfold beraksi kembali di Indonesia.

Adapun konser Avenged Sevenfold di Jakarta bakal dibuka oleh penampilan spesial dari The Used.

 (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler