Timnas Gagal Raih Jawara AFF 2016, Dua Seleb Ini Tetap Bangga

Minggu, 18 Desember 2016 – 16:46 WIB
Timnas Garuda. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - GAGALNYA timnas Garuda membawa pulang piala AFF 2016, tidak lantas membuat para penggila bola patah arang.

Mereka tetap optimistis, timnas Garuda akan berjaya di event berikutnya, seperti Sea Games 2017 dan AFF 2018.

BACA JUGA: Jupe Dapat Dua Hadiah Spesial yang Dahsyat dari Gubernur Papua

"Saya tetap bangga kepada timnas Garuda. Apa yang mereka lakukan sudah sangat baik, apalagi di tengah k‎isruh persebakbolaan di Indonesia," kata Rio Cheper usai nobar di Kemenpora, tadi malam.

Selebriti ini menambahkan, Indonesia memiliki pemain-pemain muda potensial sehingga peluang berjaya di Asia sangat besar.
"Persiapan timnas hanya empat bulan, tapi bisa sampai final. Itu sudah sangat baik," ujarnya.

BACA JUGA: Lebih Agresif dan Ngerock, God Bless Rilis Ulang Cermin 7

Sementara pesinetron Chan Kelvin juga mengungkapkan kebanggaannya kepada timnas Garuda.

Dia berharap pemerintah bisa menyiapkan kader-kader pesepakbola jauh-jauh hari.

BACA JUGA: Vidi Aldiano Disebut Mirip Zayn Malik, Setuju Ladies?

"Meski sedikit kecewa tapi saya tetap bangga, timnas Garuda bisa masuk final. Kalau Thailand bisa jawara, sudah bukan hal baru, mereka lebih siap dan kaderisasinya bagus. Mudah-mudahan pemerintah bisa mendukung ini," ucapnya. (esy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ganteng tapi Pendiam Banget, Inilah Anak Willy Dozan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler