Timnas Indonesia Harus Waspada, 6 Bulan Lalu Garuda Dicabik Vietnam

Rabu, 15 Desember 2021 – 14:09 WIB
Para pemain timnas Indonesia yang menjadi starter saat melawan Laos. Foto: PSSI

jpnn.com, SINGAPORE - Timnas Indonesia bakal menjalani laga krusial melawan Vietnam dalam lanjutan Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (15/12) malam.

Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong menyebut pertandingan kontra Vietnam merupaka ujian sesungguhnya bagi skuad Garuda.

BACA JUGA: Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Vietnam, Silakan Klik di Sini

Sebab, di dua laga sebelumnya, Indonesia melawan dua tim yang secara kualitas masih di bawah mereka, yakni Kamboja dan Laos.

Sayangnya, pada pertandingan melawan Vietnam, Indonesia dipastikan tidak bisa menampilkan kekuatan terbaik.

BACA JUGA: 2 Ocehan Sesumbar Park Hang Seo Jelang Timnas Indonesia vs Vietnam

Di lini depan, ketidakhadiran Egy Maulana Vikri membuat lini serang Skuad Garuda agak kurang menggigit. Sebab, lini belakang Vietnam terkenal solid.

The Golden Star -julukan timnas Vietnam-, bahkan belum kebobolan dalam dua laga Piala AFF 2020.

BACA JUGA: Siapa Bek Timnas Indonesia Melawan Vietnam? Shin Tae Yong Menjawab Sopan

"Di pertandingan pertama dan kedua kami cek pemain. Lawan Vietnam berbeda, meskipun memang ada pemain yang tidak bisa tampil, tetapi kami tetap menargetkan meraih hasil maksimal," ucap Shin Tae Yong.

Terakhir kali Indonesia dan Vietnam bentrok terjadi di Kualifikasi Piala Dunia pada Juni lalu. Saat itu, Shin Tae Yong harus melihat anak didiknya dipermak 0-4 oleh Vietnam.

Belajar dari laga tersebut, pelatih sekelas Shin Tae Yong tentu sudah banyak belajar dan menyiapkan timnya dengan baik.

Walau tanpa Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri, dia optimistis anak asuhnya mampu meladeni permainan Vietnam.

Berkaca pada dua laga sebelumnya, Indonesia harus kecolongan tiga gol oleh tim yang dianggap lemah.

Tentu kondisi ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi Shin Tae Yong membuktikan polesannya.

Mungkinkah hasil positif bisa diraih oleh Indonesia? Atau malah Garuda babak belur lagi di tangan Golden Star. Saksikan laga Indonesia vs Vietnam nanti malam secara langsung maupun live streaming mulai pukul 19:30 WIB. (dkk/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler