Piala Asia U-16 2018

Timnas Indonesia vs Iran: Alhamdulillah, Supriadi Sudah Siap

Jumat, 21 September 2018 – 15:00 WIB
Sejumlah pemain Timnas U-16 Indonesia melakukan latihan di Wisma FAM pada Kamis (20/9) sore. Foto: Ahmad Khusaini/Jawa Pos

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Laga Timnas U-16 Indonesia melawan Iran di ajang Piala Asia U-16 2018 akan berlangsung di Bukit Jalil National Stadium, Jumat (21/9) sore.

Pelatih Timnas U-16 Indonesua Fakhri Husaini mengakui sedikit buta dengan kekuatan lawan yang merupakan Runner up Piala AFC U-16 2016.

Namun, pelatih yang pernah membela PKT Bontang itu mengantisipasi postur tubuh lawan yang mayoritas lebih tinggi dari pasukannya.

BACA JUGA: Timnas U-16 Indonesia vs Iran: Bentrok Dua Tim Kuat

Pada sesi official training kemarin sore di Lapangan Wisma FAM, Petaling Jaya, Malaysia. Fakhri memfokuskan lini belakang untuk merapatkan pertahanan.

”Saya memang sedikit buta dengan kekuatan Iran. Tapi saya yakin semua tim punya strategi dan taktik masing-masing,” tutur Fakhri.

BACA JUGA: Bukan Jalan-Jalan, Timnas U-16 Indonesia Harus Kalahkan Iran

Bruntung, Garuda Asia sedikit mendapat angin segar. M. Supriadi yang mengalami cedera lutut, kemungkinan sudah bisa diturunkan pada bentrok sore nanti. Ya, winger asli Surabaya yang memiliki kecepatan itu memang selalu menjadi andalan Fakhri untuk menyokong Amiruddin Bagus Kahfi di lini depan Indonesia.

BACA JUGA: Timnas U-16 Indonesia vs Iran: Bentrok Dua Tim Kuat

BACA JUGA: Piala Asia U-16 2018: Pujian Pelatih Iran untuk Indonesia

”Saya bersyukur, dari info yang saya dapat dari tim medis Supriadi sudah bisa bergabung. Sya harapkan waktu satu hari ini mereka bisa istirahat dan bisa main besok (hari ini, Red),” ucap pelatih berusia 53 tahun itu. (nia)

Perkiraan Pemain

Iran (4-4-2): M. Reza Bagheri (g); M. Amin Hazbawi, Farzan Nejad, Sayed Pouria (c), Amir Shahbani; Abofazl Alizadeh, M. Reza Shakibkhoo, Sayyed Hosseini, Yasin Almani; Hossein Hajizadeh, Hamidreza Sharifi

Pelatih: Abbas Chamanian

Indonesia (4-3-3): Ernando Ari Sutaryadi (g); Amiruddin Bagas Kaffa, Komang Teguh, Fadillah, Yudha Febrian; David Maulana (c), Andre Oktaviansyah, Brylian Aldama; Amanar Abdillah, Amiruddin Bagas Kaffa, M. Supriadi

Pelatih: Fakhri Husaini

Stadion: Bukit Jalil National Stadium

Kick off 16.30 WIB live MNC TV

BACA ARTIKEL LAINNYA... Timnas Indonesia vs Iran: Akui tak Mudah Raih Poin Penuh


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler