Timnas Indonesia vs Kamboja Tak Masuk Kalender FIFA

Rabu, 04 Oktober 2017 – 17:23 WIB
Joko Driyono. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Kamboja di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (4/10) nanti ternyata tidak masuk kalender FIFA.

Hal ini karena ada persoalan administrasi. Sejatinya pada awal-awal laga ini disangka merupakan agenda FIFA. Sebab, jadwalnya bertepatan dengan jeda internasional.

BACA JUGA: Taufiq Ingatkan Rekan tak Pandang Remeh Timnas Kamboja

Namun, ternyata duel ini tak masuk ke dalam agenda kalender Federasi Sepak Bola Dunia itu. Hal ini sedikit merugikan lantaran tak ada poin yang diperebutkan kedua negara.

"Awalnya timnas itu akan melawan Mauritania. Namun ada sesuatu yang tak capai kata sepakat dan akhirnya batal terjadi," ungkap Wakil Ketum PSSI, Joko Driyono, saat dihubungi wartawan.

BACA JUGA: Ternyata Ini Alasan Pelatih Kamboja Pilih Hadapi Indonesia

Kendati begitu, laga nanti dipastikan akan berlangsung ketat. Sebab, timnas Indonesia membutuhkan uji coba dan ini disetujui juga oleh Milla.

"Jadi lawan Kamboja ini kan harusnya didaftarkan paling lambat 14 hari kerja. Kami sebelum itu sudah tetapkan lawan Mauritania, tapi ini bukan sekadar poin saja karena timnas butuh ukur kinerja dan lainnya," tandasnya. (ies/jpc)

BACA JUGA: Indra Sjafri Terus Observasi Formasi Jelang Lawan Kamboja

BACA ARTIKEL LAINNYA... Luis Milla Punya Misi Khusus saat Indonesia Ladeni Kamboja


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler