Timnas Indonesia vs Nepal: Shin Tae Yong Putus Kutukan 15 Tahun?

Selasa, 14 Juni 2022 – 13:35 WIB
Para pemain Timnas Indonesia foto bersama saat laga persahabatan FIFA Indonesia melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (1/6/2022). Jadwal Timnas Indonesia vs Yodania laga Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 pada Minggu (12/6). Foto: Arsip ANTARA /M Agung Rajasa/nz

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia akan melawan Nepal pada laga terakhir Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Mampukah Shin Tae Yong memutus kutukan 15 tahun?

Ya, sudah 15 tahun Indonesia gagal tampil di hajatan antarnegara Asia itu. Terakhir kali Skuad Garuda lolos ke Piala Asia terjadi pada 2007 lalu. Itu pun saat Indonesia bertindak sebagai tuan rumah bersama Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

BACA JUGA: Timnas Indonesia vs Nepal: 3 Pemain Ini Bisa Mengancam Pasukan Garuda

Sejak saat itu, Indonesia selalu absen di Piala Asia 2011 dan 2015, sedangkan pada 2019 tim Merah Putih didiskualifikasi pada babak kualifikasi karena terkena sanksi FIFA.

Karena itu, momentum untuk memutus kutukan 15 tahun tersebut diharapkan bisa terjadi tahun ini.

BACA JUGA: Raksasa Hong Kong Putuskan Mundur dari Indonesia Open 2022, Bongkar Fakta Tak Terduga

Di bawah racikan Shin Tae Yong, Timnas Indonesia mampu bertengger di posisi kedua klasemen sementara Grup A dengan tiga poin, hasil dari sekali menang dan sekali kalah.

Peluang Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023 masih terbuka. Marc Klok cum suis setidaknya bisa mengincar posisi runner up terbaik.

Sebab, dalam regulasi AFC, lima runner up terbaik berhak lolos ke Piala Asia 2023 menemani enam tim yang menjadi juara grup.

Karena itu, kemenangan melawan Nepal menjadi harga mati bagi pasukan Garuda untuk memelihara asa tampil di Piala Asia 2023 yang saat ini belum memiliki tuan rumah setelah China memutuskan mundur karena alasan Covid-19.

Duel Indonesia vs Nepal sendiri akan berlangsung di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait City, Rabu (15/6/2022).

Mampukah Shin Tae Yong memutus kutukan 15 tahun tersebut dengan membawa Indonesia tampil di Piala Asia 2023?(mcr15/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler