Timnas Piala Sudirman Bidik Empat Poin dari Inggris

Minggu, 10 Mei 2015 – 16:03 WIB
Anggia Shitta Awanda dan Melvira Oklamona. Foto: pbsi

jpnn.com - DONGGUAN - Indonesia bakal melakoni laga perdananya di BWF Sudirman Cup 2015, di Dongguan, Tiongkok, Senin (11/5) besok. Lawan pertama tim Merah Putih yang masuk di Grup C ini adalah Inggris.

"Kami harus siap merebut empat poin dari Inggris. Keempat poin tersebut diharapkan mampu didulang dari sektor tunggal putri, ganda putra, ganda putri dan ganda campuran," kata manajer tim, Rexy Mainaky seperti dikutip dari laman PBSI, Minggu (10/5).

BACA JUGA: Banyak yang Tak Percaya Guardiola Sudah Deal dengan City

Rexy menjelaskan, secara realistis strong area Indonesia berada di ganda putra, ganda putri dan ganda campuran. Namun Rexy menilai, tunggal putri Indonesia masih di atas Inggris. "Tinggal tunggu saja siapa yang mereka (Inggris) turunkan," ujar Rexy.

Berbicara masalah kesiapan pemain, Rexy mengatakan bahwa saat ini semua atlet dalam keadaan baik dan siap bertanding. Rexy juga optimistis Indonesia mampu mencapai target ke final kejuaraan beregu ini.

BACA JUGA: Guardiola Latih Manchester City? Itu Berita Sampah

“Pada prinsipnya kami siap lawan Inggris. Kami sudah menganalisa calon lawan. Tapi kami tetap harus menjaga agar jangan sampai pemain over confident, yang menyebabkan lengah di lapangan,” pungkas Rexy.

Di Grup C ini, selain Indonesia dan Inggris juga bergabung tim kuat Denmark. Usai menghadapi Inggris, Senin (11/5) nanti, Indonesia kemudian akan melawan Denmark, Rabu (13/5). Untuk lolos ke babak 8 Besar, Indonesia minimal harus menjadi runner up grup. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Eden Hazard ke Pantai, John Terry Asyik di Padang Golf

Pembagian Grup Piala Sudirman 2015

Grup A: Tiongkok, Thailand, Jerman
Grup B: Jepang, Taiwan, Rusia
Grup C: Denmark, Indonesia, Inggris
Grup D: Korea Selatan, India, Malaysia

BACA ARTIKEL LAINNYA... Oh Tidak! Toni Kroos Cedera Hamstring


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler