Timnas U-16 Indonesia Fokus Gembleng Fisik dan Mantapkan Strategi

Senin, 18 Juli 2022 – 18:32 WIB
Timnas U-16 Indonesia saat menjalani latihan di Lapangan UNY, Yogyakarta. Foto: PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Timnas U-16 Indonesia proyeksi Piala AFF U-16 sudah menjalani pemusatan latihan di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) selama sepekan terakhir.

Fokus Pelatih Timnas U-16 Bima Sakti dalam latihan minggu pertama ini ialah meningkatkan kemampuan fisik pemain.

BACA JUGA: Ini Jadwal Timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16 2022

Dia menjelaskan, latihan intensitas tinggi dua kali sehari menjadi menu yang dijalani oleh penggawa Garuda Asia.

Dengan berlatih maksimal, lanjutnya, maka performa fisik pemain bakal meningkat dengan sendirinya.

BACA JUGA: Inilah Tampang Andre Begal yang Beraksi di Kawasan Jembatan Musi, Dia sudah Ditangkap Polisi

"Program kami di minggu pertama ini memang intensitas latihan pagi dan sore, ini akan kami jalankan sampai tanggal 18 Juli," katanya.

Setelah program fisik, Bima memastikan fokus selanjutnya ialah memantapkan taktik dan strategi yang selama pemusatan latihan sebelum-sebelumnya juga sudah dijalankan dengan maksimal.

BACA JUGA: Yusmiwati Tewas Dibacok Secara Membabi Buta, Pelaku Mengaku Dapat Bisikan

Namun, dia memastikan bakal ada penambahan soal strategi tim.

"Program selanjutnya, kami akan ada beberapa uji coba," terangnya.

Bima mengaku saat ini sudah ada komunikasi dengan beberapa klub di Yogyakarta.

Selain PSS Sleman U-16, Timnas U-16 Indonesia akan menjalani uji coba melawan Proprov DIY dan klub lain.

BACA JUGA: Buntut Kasus Mas Bechi, Ponpes Shiddiqiyah Jombang Langsung Ditinggal Para Santri

"Kami juga mencoba Stadion Maguwoharjo sehingga pemain semakin mengenal tempat kami bertanding nanti di Piala AFF U-16," tuturnya. (dkk/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler