Timnas U-16 Takluk dari UEA 2-3, Bima Sakti Ungkap Kekurangan Skuadnya

Kamis, 22 Oktober 2020 – 19:25 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-16 Bima Sakti. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Timnas U-16 Bima Sakti tak mempermasalahkan kekalahan 2-3 pasukannya dari Uni Emirat Arab (UEA) dalam uji coba pada Rabu (21/10) malam.

Menurut Bima, timnya sudah menunjukkan progres yang baik setelah melakukan serangkaian pemusatan latihan di Bekasi dan Cikarang, Jawa Barat.

BACA JUGA: Tiba di Dubai, Timnas Indonesia U-16 Langsung Swab Test di Bandara

Pelatih yang pernah menjadi Kapten Timnas Indonesia itu menyebut chemistry antarpemain juga sudah terbentuk.

Dia melihatnya saat para pemain dalam kondisi bertahan, menyerang, dan juga saat transisi antarkeduanya.

BACA JUGA: Bima Sakti Sebut Fisik dan Pemahaman Taktik Timnas Indonesia U-16 Terus Meningkat

"Cuma memang masih ada beberapa hal yang harus diperbaiki dan dievaluasi," tuturnya, di situs PSSI, Kamis (22/10).

Bima memerinci kekurangan yang perlu diperbaiki itu ialah kedisiplinan dalam menempati posisi masing-masing saat bertahan ataupun menyerang.

Dia mengatakan, pemainnya harus dibiasakan menghadapi tim-tim yang memang secara kualitas mumpuni.

"Jarak antarlini yang masih perlu diperbaiki," tegasnya.

Hal itu menurut Bima cukup terlihat saat laga uji coba memasuki menit-menit akhir.

Pasalnya, posisi pemain melebar, tak lagi rapat seperti babak pertama maupun 25 menit awal di babak kedua.

"Sehingga ini menjadi celah bagi lawan untuk bisa memanfaatkan situasi," papar Bima.

Tim UEA U-16, menurut pelatih yang terkenal karena akurasi dan power tendangan bebasnya semasa bermain itu, merupakan tim yang bagus.

Menghadapi lawan yang seperti ini, para penggawanya perlu untuk menjaga konsistensi dan fokus bermain sepanjang 90 menit.

"Namun, secara umum kami sudah melakukan yang terbaik," ungkapnya.

Dalam laga ini, Timnas Indonesia U-16 sempat memberikan perlawanan yang luar biasa.

Garuda sempat memimpin dengan skor 2-1 terlebih dahulu. Raka Cahyana Rizky membuka skor 1-0 pada menit kelima. UEA menyamakan via Sultan Adel Muhammad pada menit ke-25. Indonesia unggul kembali 2-1 pada menit ke-40 gol pun melalui sepakan Ahmad Athallah Arraihan.

Sayangnya, di babak kedua, Sultan Adel Muhammad mencetak dua gol tambahan sekaligus hattrick di laga ini dan membalikkan keadaan menjadi 2-3 untuk kemenangan UEA U-16 atas Indonesia. Kedua tim akan berjumpa kembali dalam uji coba pada 24 Oktober mendatang. (dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Timnas U-16   Bima Sakti   UEA  

Terpopuler