Timnas U-23 Indonesia Bungkam Australia, Marselino Ferdinan Puji Sosok Ini

Jumat, 19 April 2024 – 05:46 WIB
Duel Timnas U-23 Indonesia (jersei merah) vs Australia (jersei kuning) pada Piala Asia U-23 2024. Foto: PSSI.

jpnn.com - Timnas U-23 Indonesia membungkam Australia pada lanjutan Grup A Piala Asia U-23 2024. Marselino Ferdinan memuji sosok ini.

Garuda Muda mewujudkan misi wajib menang saat menghadapi The Young Socceroos.

BACA JUGA: Timnas U-23 Indonesia Menang, Terungkap Instruksi STY Sebelum Pertandingan

Duel Indonesia vs Australia di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Kamis (18/4/2024) malam WIB, berakhir dengan skor 1-0.

Indonesia mengamankan satu poin berkat gol tunggal Komang Teguh pada menit ke-45.

BACA JUGA: Rencana Shin Tae Yong Agar Timnas U-23 Indonesia Mendapat Hasil Positif Lawan Australia

Kemenangan ini menjaga kans Indonesia lulus ke fase knock out Piala Asia U-23 2024.

Rizky Ridho dan kawan-kawan kini bertengger di peringkat ketiga Grup A dengan tiga poin.

BACA JUGA: Arti Penting Kehadiran Justin Hubner Bagi Timnas U-23 Indonesia

Selepas pertandingan, Marselino Ferdinan tak bisa menyembunyikan kegembiraannya.

Eks penggawa Persebaya Surabaya itu mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang senantiasa mendukung Timnas U-23 Indonesia.

"Terimakasih untuk seluruh tim, suporter dan semuanya yang telah mendoakan dan mendukung kami," ucap Marselino.

Lebih lanjut, Marselino memuji Ernando Ari yang tampil brilian melawan Australia.

Kiper Persebaya itu menggagalkan peluang Australia mencetak gol lewat penalti.

"Terimakasih juga untuk Ernando yang sangat luar biasa pada laga ini. Selanjutnya kami fokus untuk laga melawan Yordania dan optimistis meraih hasil terbaik," tutupnya.

Indonesia akan menghadapi Yordania pada laga pemungkas Grup A pada Minggu (21/4/2024) mendatang.(pssi/mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler