Timnas U-23 Jajal Sri Lanka dan Singapura U-23

Senin, 24 Maret 2014 – 17:33 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Tim Nasional U-23 yang disiapkan mengikuti Asian Games 2014 di Incheon Korea menggelar pemusatan latihan tahap ke-2 di UNY Yogyakarta.

Dalam rilis yang diterima dari Badan Tim Nasional (BTN), dua tim yang akan dihadapi Timnas U-23 pada TC tahap kedua ini adalah Sri Lanka dan Singapura U-23. Laga melawan Sri Lanka digelar di Stadion Manahan Solo pada 30 Maret, dan untuk Singapura di Singapura pada 2 April.

BACA JUGA: Maria Febe Target Semifinal Malaysia Open

Satu ujicoba lainnya adalah ujicoba non-komersial. Pada laga ini Timnas U-23 akan meladeni Klub Divisi Utama Persis Solo pada 25 Maret 2014 di Manahan Solo.

Sebelumnya Timnas besutan Coach Aji Santoso ini dijadwalkan mencoba Timnas U-23 Filipina, namun mendadak Filipina membatalkan karena factor ketidaksiapan tim mereka.

BACA JUGA: Federer Kian Percaya Diri Juarai Sonny Open 2014

Dalam suratnya, Federasi Filipina menyatakan sebagian besar Pemain U-23 mereka dipanggil Timnas Senior untuk mengikuti turnamen di Maldives. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Li Na Tembus Babak Keempat Sony Open 2014

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cavaliers Hentikan 8 Kemenangan Beruntun Knicks


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler