Timnas U-24 Indonesia Kalah 2 Kali, tetapi Lolos 16 Besar Asian Games, Begini Penjelasannya

Senin, 25 September 2023 – 07:36 WIB
Pemain Timnas U-24 Indonesia Syahrian Abimanyu (kanan) menghadang pemain Korea Utara Hwang Chanjun pada babak Grup F Asian Games 2022 di Jinhua, China, Minggu (24/9/2023). Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/nz

jpnn.com - HANGZHOU – Timnas U-24 Indonesia dipastikan lolos ke fase 16 besar Asian Games 2022 dengan menjadi tim peringkat ketiga terbaik, setelah kalah 0-1 dari Korea Utara (Korut) pada pertandingan Minggu (24/9).

Timnas U-24 Indonesia mengakhiri fase grup dengan menduduki posisi ketiga Grup F dengan koleksi tiga poin.

BACA JUGA: Kalah 0-1 dari Korea Utara, Timnas U-24 Indonesia Tetap Lulus ke Babak 16 Besar Asian Games 2022

Dalam perjalanannya, pasukan Indra Sjafri mencatatkan kemenangan 2-0 atas Kirgistan, kalah 0-1 dari Taiwan, dan kalah 0-1 dari Korea Utara.

Perubahan posisi di klasemen Grup F terjadi karena Kirgistan mampu menang 4-1 atas Taiwan pada pertandingan terakhirnya.

BACA JUGA: Indra Sjafri Beber Wejangan Erick Thohir kepada Timnas U-24 Indonesia

Dengan demikian, baik Kirgistan, Taiwan, dan Indonesia sama-sama mengoleksi tiga poin.

Kirgistan dan Indonesia berhak menduduki posisi kedua dan ketiga karena sama-sama memiliki produktivitas gol dan selisih gol yang lebih baik dari Taiwan.

BACA JUGA: Begini Skenario Agar Timnas U-24 Indonesia Melangkah ke 16 Besar Asian Games 2022

Kirgistan memiliki catatan memasukkan-kemasukan 4-4 dan selisih gol nol, sedangkan Indonesia memiliki catatan memasukkan-kemasukan 2-2 dan selisih gol nol.

Taiwan berada di posisi keempat karena memiliki catatan memasukkan-kemasukan 2-6 dan selisih gol minus empat.

Koleksi gol Kirgistan itu juga membuat mereka berhak menduduki posisi kedua dan memastikan menemani Korea Utara melaju ke 16 besar.

Dalam persaingan untuk lolos ke 16 besar, Indonesia diadu dengan sesama tim peringkat ketiga lainnya, yakni Qatar dari Grup D, Thailand dari Grup E, Vietnam dari Grup B, dan Myanmar dari Grup A.

Jumlah peserta tiap-tiap grup pada kompetisi sepak bola Asian Games kali ini tidak sama, sebab terdapat grup yang terdiri dari dua tim, tiga tim, dan empat tim.

Grup C tidak dapat bersaing meraih tiket dengan status tim peringkat ketiga terbaik karena hanya berisi dua tim.

Untuk membuat persaingan menjadi adil, maka hasil-hasil pertandingan melawan tim-tim peringkat keempat tidak dihitung.

Hal itu menguntungkan Indonesia, sebab kekalahan 0-1 yang diderita dari Taiwan menjadi tidak dihitung.

Dengan demikian, Indonesia menduduki posisi pertama di klasemen mini tersebut diikuti Qatar dengan satu poin, Thailand dengan satu poin, Vietnam dengan nol poin, dan Myanmar dengan nol poin.

Sebelumnya, pelatih Timnas U-24 Indonesia Indra Sjafri membuka peluang memanggil pemain untuk mengisi dua slot tersisa, seandainya timnas lolos ke fase gugur sepak bola Asian Games 2022.

"Apakah yang akan saya lakukan nanti setelah tahu apakah kita akan lanjut? Saya akan berdiskusi dengan tim pelatih. Apakah saya akan memanggil pemain untuk mengisi dua slot pemain yang masih tersisa yang belum hadir, kita diskusikan," kata Indra Sjafri pada konferensi pers setelah pertandingan di Zheijang Normal University East Stadium, Jinhua, Minggu.

Perihal dua kekalahan yang ditelan tim asuhannya setelah membuka fase grup dengan kemenangan, Indra Sjafri mengatakan bahwa dia tidak akan menyalahkan para pemainnya.

"Saya sebagai pelatih mengapresiasi kinerja pada tiga kali pertandingan yang dilakukan pemain. Memang ada hal-hal yang harus diperbaiki, menjadi catatan sebagai pelatih, tetapi tim yang ada di sini betul-betul telah berjuang dengan baik," ujarnya.

Dia pun menilai meski kalah, tetapi timnya telah bermain baik saat pertandingan kontra Korea Utara. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler