jpnn.com, JAKARTA - Momen perayaan HUT RI rupanya selalu dirindukan oleh penyanyi Tina Toon.
Acara yang biasanya digelar di lingkungam warga tersebut menurutnya sangat menghibur.
BACA JUGA: Besok, Bakal jadi Hari Spesial Bagi Aurelie Moeremans
Pelantun lagu Bolo Bolo itu punya kenangan manis mengenai lomba-lomba perayaan HUT RI. Beberapa tahun silam, dia menyebut pernah menang saat mengikuti lomba di kawasan rumahnya.
"Dulu lomba makan ager sama krupuk menang sekaligus hahaha," kata Tina Toon kepada JawaPos.com, belum lama ini.
BACA JUGA: Sudah Terlanjur Beli Tiket KA untuk 17 Agustus? Jangan Khawatir
Selain acara hiburan, wanita 23 tahun itu juga punya kenangan dalam kejuaran olah raga saat momen hari kemerdekaan.
Saat itu dia bertanding dalam kompetisi bulu tangkis. Diam-diam Tina Toon ternyata juga punya bakat dalam cabang badminton.
BACA JUGA: Upacara 17 Agustus di Istana Bakal Berbeda, SBY Diharapkan Hadir
Namun sayang, saat itu dia harus terhenti di babak empat besar.
"Trus pernah masuk semi final badminton, zaman (kelas) 4 SD," tuturnya.(ded/JPC)
BACA ARTIKEL LAINNYA... 17 Agustus, Masyarakat Bisa Nikmati KRL Gratis
Redaktur & Reporter : Yessy