Tinggalkan Dangdut, Winda Saskia Banting Setir ke Pop Dance

Senin, 07 Mei 2018 – 05:15 WIB
Sheila Marcia dan Winda Saskia saat jumpa pers di Pisa Kafe Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (17/9). (Dedi Yondra/JawaPos.com)

jpnn.com - Penyanyi Winda Saskia keluar dari zona nyamanya sebagai penyanyi dangdut. Perempuan berusia 30 tahun tersebut mencoba peruntungannya di genre baru. Winsa sapaan akrabnya memilih genre pop dance di single terbarunya berjudul Cinta Kamu Saja.

”Single sekarang ini konsepnya berbeda,” ujar Winda Saskia saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan belum lama ini.

BACA JUGA: OMG, Ayu Ting Ting Ternyata Sempat Benci Musik Dangdut

Keputusan beralih genre merupakan terobosan untuk mengembangkan karirnya di industri musik. Winda meyakini dengan bertambahnya genre di karirnya sebagai penyanyi semakin diperhitung. Selain itu, karirnya pun semakin besar.

”Sebagai penyanyi kita tak harus bisa satu genre, kita nggak boleh mengkotak-kotakan genre,’ ujarnya.

BACA JUGA: Jebolan Ajang Dangdut Ini Siap Bergoyang Lagi

Winda Saskia tak peduli jika dianggap meninggalkan panggung dangdut agar bisa bersaing di genre pop. Ia memastikan jika karya musiknya dilatar belakangi oleh kenyamanan.

”Pas aku coba di genre ini feel-nya lebih. Semua genre musik bagus. Cuma masing-masing orang beda, aku lebih feel di genre ini aja,”bebernya.

BACA JUGA: Helsy Herlinda: Gak Ada Peran Jahat Lagi di Dangdut

Winda Saskia juga mengatakan, lagu terbarunya tak sekedar mengedepankan nuansa pop dance semata. ” Walaupun ada beatnya, ini bukan electronic dance music, tapi lebih ke pop dance," terangnya.

Single baru Winda Saskia tersebut memang terdengar unik dan berbeda. Bukan mengusung musik EDM, Winda memadukan pop dance dan sedikit unsur etnik. Hebatnya, tembang tersebut sudah digandeng untuk soundtrack 3 judul FTV.

"Kalau musik luar aja ada budaya, saya pikir kenapa nggak pakai unsur budaya di lagu ini," tegasnya.

Dengan penampilan dan performa baru, Winda tak mau lagi menoleh ke belakang. Saat ini ia sudah mantap melenggang ke jalur musik pop. Menurutnya, setiap genre memiliki kelebihannya masing-masing namun ia merasa lebih bisa mendalami perasaan di musik pop.

"Insya Allah setelah ini terus single by single dan mengarah ke album. Semua genre bagus, cuma masing-masing orang beda, aku lebih feel di genre yang ini,” tegasnya. (cr2)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bens Leo: Fenomena Via Vallen Mirip Inul


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler