jpnn.com - jpnn.com - Warga antusias mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) 27 Kelurahan Kebagusan, di Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (15/2).
Ratusan warga, perempuan dan laki-laki, tua atupun muda terlihat sudah ramai sejak pagi mendatangi TPS tempat Presiden RI Kelima Megawati Soekarnoputri terdaftar sebagai pemilih di Pilkada DKI Jakarta.
BACA JUGA: Selawat Nabi Iringi Bu Mega dan Keluarga ke TPS
Tak sedikit terlihat warga yang datang sambil menggendong anaknya. Ada pula anak-anak muda yang hadir.
"Kalau urusan dapur ya sudah, tinggalkan aja dulu. Yang penting nyoblos dulu," kata salah satu warga Fitri Nafsiah, kepada JPNN di lokasi.
BACA JUGA: PDIP Prihatin dengan Sikap SBY
Perempuan berjilbab berusia paruh baya itu sudah datang sejak pagi. Menurut dia, semakin siang yang datang ke TPS kian ramai.
Fitri sudah memberikan hak suara. Dia merahasiakan siapa yang dipilihnya. Namun, usai memberikan suara dia tidak langsung pulang ke rumah.
BACA JUGA: Eks Napi Korupsi, M2 Tetap Jadi Idola Kader PDIP Bekasi
Dia memilih duduk di kursi di depan TPS sambil terus memerhatikan arah rumah kediaman Megawati yang juga ketua umum PDI Perjuangan itu.
"Ya saya ingin lihat langsung penghuninya (Megawati), kan jarang-jarang bisa lihat langsung," ujar Fitri.
Salah satu warga lainnya, Gunawan mengaku sengaja datang untuk memilih gubernur DKI Jakarta. "Sayang kalau hak suara tidak digunakan," kata dia di lokasi.(boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sayangkan Tak Bisa Mencoblos Sang Idola Lantaran...
Redaktur & Reporter : Boy