jpnn.com - JAKARTA - Ketua Aliansi Simpatisan Moeldoko (ASM) Richard Y. Bryant Pesik menilai tingginya dukungan terhadap Moeldoko untuk maju pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 menunjukkan dirinya sosok yang jujur.
Moeldoko juga dinilai sosok yang bersih serta memiliki pengalaman yang mumpuni selama menjabat panglima TNI maupun sebagai Kepala Staf Kepresidenan (KSP).
BACA JUGA: Bersama Ratusan Warga Deliserdang, Usbat Ganjar Sumut Kirim Doa Untuk Korban Gempa Turki
Richard mencontohkan hasil Musyawarah Rakyat (Musra) XVII di Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Minggu (4/2) lalu.
Moeldoko mendapat hasil positif dan menempati urutan kedua kandidat wakil presiden dengan meraih 2.074 suara.
BACA JUGA: Airlangga Primadona KIB, Paling Pantas Jadi Capres
Dukungan terhadap Moeldoko hanya kalah dari Ganjar Pranowo yang meraih 3.282 suara.
Sementara untuk kandidat presiden, Ganjar meraih 3.146 suara, unggul tipis dari Prabowo Subianto.
BACA JUGA: Hari Pers Nasional 2023, Ganjar: Pentingnya Media Sebagai Penjaga Persatuan Bangsa
"Menguatnya nama Moeldoko berdasar hasil musra (musyawarah rakyat) di beberapa tempat karena masyarakat menilai sosok Moeldoko figur jujur dan bersih, mempunyai pengalaman melanjutkan program kerja Presiden Joko Widodo," ujar Richard dalam keterangannya, Kamis (9/2).
Richard juga menyebut masyarakat menghendaki Moeldoko maju di Pilpres 2024 karena mempunyai wawasan intelektualitas akademik, tegas, berani dan berwibawa.
Richard lantas mengatakan hal ini pula yang membuat ASM makin optimistis untuk mendukung Moeldoko.
ASM menggelar pertemuan sukarelawan dan loyalis militan Moeldoko yang dihadiri 126 organisasi, bertempat di Artha Gading Jakarta, Rabu (8/2).
"Sukarelawan dan loyalis Moeldoko harus saling menguatkan basis ekonomi dengan diberikan bantuan permodalan usaha Rp 5-10 juta untuk aktivitas usaha demi keberlanjutan dan keberlangsungan kerja para sukarelawan dan loyalis militan yang mendukung Pak Moeldoko," ucapnya.
Menurut Richard, Moeldoko banyak membangun jaringan kaum petani dan nelayan, kaum pekerja dan buruh, organisasi milenial kaum pemuda dan para pengusaha yang tergabung dalam CEO Global Indonesia.
"Posisi Moeldoko sudah sangat siap dalam kekuatan jaringan organisasi masyarakat dengan berbagai aktivitas kegiatan sukarelawan dan loyalis yang ditopang dengan pendanaan secara gotong-royong, hal ini yang patut diperhitungkan parpol untuk diusung pada 2024," kata Richard. (gir/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bubarkan GP Mania, JoMan Tinggalkan Ganjar Pranowo demi Prabowo?
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang