jpnn.com, INDIA - TNI AL terus meningkatkan kerja sama militer dengan Indian Navy (IN). Salah satunya diwujudkan dengan adu cekatan dengan menggelar Latihan Bersama (Latma) Samudera Shakti 2019. Acara ini dibuka oleh Fleet Commander Eastern Fleet, Rear Admiral Sijrat Berry didampingi Komandan Gugus Keamanan Laut (Danguskamla) Koarmada I Laksamana Pertama TNI Yayan Sofiyan di Indian Navy Eastern Fleet Headquarter, Visakapatnam, India, Selasa (5/11).
Adapun latar belakang digelarnya Latma Samudera Shakti 2019 ini dikarenakan adanya kesamaan geografis antara Indonesia dengan India. Terutama karena kedua negara tersebut memiliki batas laut yang sama dan berada di jalur utama pelayaran internasional.
BACA JUGA: TNI AL Gelar Latihan Penegakan Hukum di Laut
Danguskamla Koarmada I dalam kesempatan itu antara lain menyampaikan bahwa topik yang dibahas dalam latma ini, fokus pada ancaman keamanan maritim antara lain terorisme, Search And Rescue (SAR), lingkungan maritim, tindak kriminal yang terorganisir antar negara serta aneka kejadian lainnya.
“Beberapa hari ke depan TNI AL dan Indian Navy akan melaksanakan manuver lapangan yang tentunya akan terdapat beberapa perbedaan, baik prosedur maupun bahasa antara personel TNI AL dan Indian Navy. Namun dengan latihan yang sungguh-sungguh saya yakin seluruh kegiatan ini akan sukses dan berjalan dengan lancar,” jelasnya.
BACA JUGA: Keren...Ini Contoh Sukses dari Kerja Sama TNI AL dan Angkatan Laut Singapura
Danguskamla Koarmada I juga berharap agar seluruh prajurit yang terlibat dapat memberikan perhatian secara khusus terhadap segala jenis tindakan keselamatan di laut, sehingga latihan ini memberikan manfaat yang baik bagi kedua Angkatan Laut dalam rangka meningkatkan kapabilitas dan profesionalisme prajurit matra laut serta meningkatkan interaksi sosial Seaman Brotherhood antara kedua Angkatan Laut.
Latma Samudera Shakti 2019 ini terbagi dalam tiga fase latihan yaitu Harbour Phase, Sea Phase dan Post Exercise Phase dengan melibatkan unsur kapal perang KRI Usman Harun-359 dan INS Kamorta dengan area latihan berada di Teluk Benggala, India.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Duta Besar Republik Indonesia untuk India Sidharto Reza Suryodipuro, Perwira Latma Bilateral Disopslatal Mayor Laut (P) Oscar Johanes serta Perwira dari Angkatan Laut India.(fri/jpnn)
Redaktur & Reporter : Friederich