TNI Berhasil Evakuasi Jenazah Pilot Selandia yang Dibunuh KKB

Selasa, 06 Agustus 2024 – 14:36 WIB
Proses evakuasi jenazah pilot helikopter asal Selandia Baru Glen Malcolm Conning. Foto: Satgas Damai Cartenz

jpnn.com, TIMIKA - Jenazah pilot helikopter Glen Malcolm Conning yang tewas dibunuh KKN di Distrik Alama, Mimika berhasil dievakuasi, aparat gabungan, Selasa (6/8) siang.

Brigjen Pol Faizal Ramadhani mengatakan proses evakuasi warga negara Selandia Baru itu menggunakan helikopter miliki TNI Angkatan Udara.

"Tadi jenazah tiba di Timika pukul 12.30 WIT," ucap Faizal.

Kata Faizal, sebelum melakukan proses evakuasi, tim gabungan terlebih dahulu melakukan penyisiran.

"Setelah melakukan penyisiran, anggota kemudian melakukan proses olah TKP," jelasnya.

Saat ini, kata Faizal, jenazah korban sudah berada di rumah sakit untuk proses visum.

Sebelumnya warga negaraSelandia Baru Glen Malcolm Conning tewas dibunuh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), Senin (5/8) siang.

Sebelum tewas, Glen Malcolm Conning terlebih dahulu dianiaya oleh KKB. (mcr30/jpnn)

BACA JUGA: Detik-Detik KKB Tembak Mati Pilot, Jasad Dibawa ke Helikopter Lalu Dibakar, Sadis

BACA ARTIKEL LAINNYA... Melawan Saat Ditangkap, Anggota KKB Tewas Ditembak


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler