Tokyo 2020: Kalahkan Peraih Emas Olimpiade Rio, Atlet Ini Pecahkan Rekor Dunia

Rabu, 04 Agustus 2021 – 13:44 WIB
Atlet asal Amerika Serikat meraih medali emas dalam final lari gawang putri sejauh 400 meter di Olimpiade Tokyo 2020, Rabu (4/8). Foto: Olympics

jpnn.com, TOKYO - Atlet Amerika Serikat Sydney McLaughlin mencetak rekor dunia saat meraih medali emas dalam final lari gawang putri nomor 400 meter di Olimpiade Tokyo 2020, Rabu (4/8).

Tampil di Olympic Stadium, McLaughlin memiliki catatan waktu 51,46 detik. Angka itu memperbaharui rekor dunia miliknya sendiri yang sebelumnya meraih catatan waktu 51,90 detik pada Juni lalu.

BACA JUGA: Tak Mau Kepanasan, Swedia dan Kanada Minta Laga Final Olimpiade Tokyo Digeser

“Saya benar-benar senang. Sungguh balapan yang hebat. Saya hanya bersyukur berada di sini merayakan balapan yang luar biasa itu dan mewakili negara saya," kata McLaughlin, dikutip dari Olympics, Rabu (4/8).

McLaughlin mengalahkan rekan senegaranya, Dalilah Muhammad yang finis di posisi kedua dengan waktu 51,58 detik.

BACA JUGA: Gagal di Olimpiade Tokyo, Megan Rapinoe Kepikiran Pensiun

Di awal perlombaan, Dalilah yang menjuarai Olimpiade Rio 2016 langsung melesat dan memimpin lebih dari 200 meter pertama.

"Saya melihat Dalilah di depan saya dan saya hanya berpikir untuk berlari saja," ucap pelari berusia 21 tahun itu.

Kemudian, McLaughlin yang berada di jalur 4 menyusul Dalilah pada 100 meter terakhir.

“Perlombaan tidak benar-benar dimulai sampai rintangan tujuh. Saya hanya ingin berlari dan memberikan semua yang saya miliki," tutur perempuan kelahiran New Jersey itu.

Sementara itu, medali perunggu didapat Femke Bol yang finis di urutan ketiga dengan catatan waktu 52,03. (mcr9/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler