jpnn.com, KEDAH - Winger lincah Andik Vermansah membeber alasannya memilih bergabung dengan Kedah FA daripada menerima pinangan Persib Bandung.
Penggawa tim nasional Indonesia itu mengaku sudah berpikir secara matang sebelum menjatuhkan pilihan.
BACA JUGA: Andik Vermansah Datang, Kedah FA Langsung Menang
Meski begitu, mantan penggawa Persebaya Surabaya tersebut mengaku sempat kebingungan memilih antara Kedah FA dan Persib.
"Saya memilih Kedah FA karena saya sudah mempertimbangkannya dan saya sudah salat istikharah. Yang jelas, saya memilih Kedah FA karena mereka adalah tim bagus, tim besar, dan mereka adalah tim juara," ujar Andik sebagaimana dilansir laman resmi Kedah FA, Senin (12/2).
BACA JUGA: 3 Calon Pengganti Andik Vermansah di Persib Bandung
Keputusan Andi bergabung dengan Kedah FA ternyata sangat tepat.
BACA JUGA: Andik Vermansah: Saya Juga Bonek
Dia langsung berandil besar ketika Kedah FA menekuk PKNP FC dengan skor 1-0, Minggu (11/2).
Itu adalah kemenangan perdana Kedah FA di Liga Super Malaysia 2018.
"Target saya adalah memberikan yang terbaik untuk Kedah FA. Saya ingin membawa mereka berprestasi. Semoga saya bisa tampil lebih baik lagi," kata Andik. (ies/jpc/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bergabung dengan Kedah FA, Andik: Saya Masih Cinta Persebaya
Redaktur & Reporter : Ragil