jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi sekaligus dokter, Tompi turut menyuarakan agar masyarakat menunda mudik pada Ramadan dan Idulfitri tahun ini.
Menurutnya, keinginan mudik harus dikalahkan demi pencegahan penyebaran virus corona atau covid-19 di Indonesia.
BACA JUGA: Pesan Serius Tompi untuk Adamas Belva yang Mengundurkan Diri
Hal tersebut disampaikan Tompi lewat akun Instagram miliknya. Dia mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan suasana jalan.
"Mari kita kalahkan keinginan mudik atau pulang kampung tahun ini," ungkap Tompi, Kamis (23/4).
BACA JUGA: Tompi Kritik Rumah Sakit Swasta yang Tidak Menyediakan APD
Imbauan pelantun Sedari Dulu itu spontan menuai reaksi dari netizen. Banyak yang setuju dengan Tompi namun tidak sedikit netizen yang mengaku sedih.
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo alias Jokowi sudah memberlakukan larangan mudik pada Ramadan dan Idulfitri tahun ini.
BACA JUGA: Tompi Beber Kebiasaan Glenn Fredly Saat Lebaran
Pernyataan itu disampaikan pada pembukaan rapat terbatas Kabinet Indonesia Maju melalui konferesi video, Selasa (21/4).
Menurut Jokowi, pada ratas pekan lalu pemerintah telah memutuskan larangan mudik bagi ASN, TNI, Polri dan pegawai ASN.
"Pada rapat hari ini saya ingin menyampaikan juga bahwa mudik semuanya akan kita larang,” ujarnya.
Dalam rapat itu Jokowi juga memaparkan hasil survei Kementerian Perhubungan tentang tingkat minat warga untuk mudik pada masa pandemi kali ini.
Survei itu mencatat 68 persen warga tidak akan mudik. Selanjutnya warga yang tetap berkeras mau mudik ada 24 persen, sedangkan 7 persen lainnya sudah pulang kampung. (mg3/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra