Top Skor Liga Inggris: Mohamed Salah Sudah Cetak 15 Gol

Senin, 01 Februari 2021 – 22:13 WIB
Penyerang Liverpool Mohamed Salah saat merayakan gol keduanya ke gawang West Ham United dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Olimpiade London, Inggris, Minggu (31/1/2021) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/POOL/Clive Rose)

jpnn.com, INGGRIS - Penyerang Liverpool Mohamed Salah mengakhiri paceklik gol yang dialaminya enam laga terakhir.

Salah mengemas dua gol ke gawang West Ham United saat membantu Liverpool menang 3-1 dalam rangkaian laga pekan ke-21 di London pada Minggu waktu setempat (Senin WIB).

BACA JUGA: Klopp Akui Berdebat dengan James Milner

Dua gol tersebut membawa Salah menjadi top skor sementara di Liga Inggris.

Pemain berjuluk Raja Mesir tersebut bahkan bertengger sendirian di pucuk daftar top skor dengan koleksi 15 gol.

BACA JUGA: Klasemen Liga Spanyol: Atletico Menjauh, Barcelona Telikung Real Madrid

Ia unggul tiga gol atas duo Tottenham Hotspur Son Heung-min dan Harry Kane.

Penyerang Leeds United, Patrick Bamford, menyudahi paceklik gol serupa saat membantu timnya menang 3-1 di kandang Leicester City.

BACA JUGA: Klasemen Liga Italia: Duo Milan Kukuh, Roma Tendang Juventus dari Urutan Ketiga

Bamford kini mengoleksi 11 gol, menyamai raihan Dominic Calvert-Lewin dari Everton, Jamie Vardy (Leicester) dan Bruno Fernandes (Manchester United).

Saat Salah menyudahi paceklik gol enam laga dan Bamford lima laga, penyerang Newcastle United Callum Wilson mengakhiri paceklik yang lebih panjang yakni tujuh pertandingan.

Dua gol yang disarangkannya saat membawa Newcastle kembali ke jalur kemenangan di markas Everton, membuat Wilson mengumpulkan 10 gol.

Sementara itu, hasil imbang antara West Bromwich Albion dan Fulham diwarnai keberhasilan kedua tim zona degradasi punya pemain yang mencapai lima gol.

Mathues Pereira di kubu West Brom dan Bobby Reid untuk Fulham.(Antara/jpnn)

 

Daftar Top Skor Liga Inggris:

15 - Mohamed Salah (Liverpool)

12 - Son Heung-min, Harry Kane (Tottenham Hotspur)

11 - Dominic Calvert-Lewin (Everton); Jamie Vardy (Leicester City); Bruno Fernandes (Manchester United); Patrick Bamford (Leeds United)

10 - Callum Wilson (Newcastle United)

9 - Wilfried Zaha (Crystal Palace)

8 - Alexandre Lacazette (Arsenal); Ollie Watkins (Aston Villa)

7 - Marcus Rashford (Manchester United); Danny Ings (Southampton); Neal Maupay (Brighton & Hove Albion); Tomas Soucek (West Ham United); Ilkay Gundogan (Manchester City); Sadio Mane (Liverpool); Harvey Barnes (Leicester City)

6 - Tammy Abraham (Chelsea); Roberto Firmino (Liverpool); James Maddison (Leicester City); Raheem Sterling (Manchester City); Jack Grealish (Aston Villa)

5 - Diogo Jota (Liverpool); Jarrod Bowen, Michail Antonio (West Ham United); David McGoldrick (Sheffield United); Riyad Mahrez (Manchester City); Pierre-Emerick Aubameyang, Bukayo Saka (Arsenal); Youri Tielemans (Leicester City); Matheus Pereira (West Bromwich Albion); Bobby Reid (Fulham); Jack Harrison (Leeds United)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler