jpnn.com - Selain berhasil mengembalikan Forky ke Bonnie, Woody dkk sukses mempertahankan posisi Toy Story 4 di posisi pertama box office Amerika Utara. Ini merupakan pekan kedua Toy Story 4 memuncaki box office. Pekan ini franchise Disney-Pixar itu meraup pendapatan USD 57,9 juta (Rp 817,2 miliar) dari 4.575 bioksop Amerika Utara.
Dibandingkan pekan debut lalu, pendapatan Toy Story 4 turun 52 persen. Film itu memperoleh pendapatan opening USD 120,9 juta (Rp 1,7 triliun). Mengalahkan film horor thriller Child's Play yang "hanya" mengantongi USD 14,9 juta (Rp 210,3 miliar). Karena itu, total pendapatan domestik adalah USD 236,9 juta (Rp 3,3 triliun). Ditambah dengan pendapatan dari bioskop mancanegara, totalnya menjadi USD 496,5 juta (Rp 7 triliun).
BACA JUGA: Tokoh Baru Toy Story 4 Langsung Mencuri Perhatian, Siapa Mereka?
Dari segi konsistensi di box office, Toy Story 4 merupakan yang terburuk dari franchise Toy Story sebelumnya. Pendapatan Toy Story 3 (2010) menurun 46 persen dari pekan pertama ke pekan kedua. Meski begitu, Toy Story 4 menjadi film berpendapatan tertinggi keempat tahun ini.
BACA JUGA: Tokoh Baru Toy Story 4 Langsung Mencuri Perhatian, Siapa Mereka?
BACA JUGA: Cerita Para Pengisi Suara Toy Story Dua Dekade Menjaga Karakter
Posisinya berada di bawah Avengers: Endgame (USD 841 juta atau Rp 11,9 triliun), Captain Marvel (USD 428 juta atau Rp 6 triliun), dan Aladdin (USD 306 juta atau Rp 4,3 triliun). ''Penonton mencintai film ini. Semestinya, film ini bisa diputar dalam jangka yang panjang,'' kata Paul Dergarabedian, analis box office senior Comscore pekan lalu, sebagaimana dilansir dari Variety.
Woody, Buzz Lightyear, Forky, Bo Beep, dan geng mainan Bonnie lain berhasil mengalahkan boneka seram Annabelle dalam film Annabelle: Comes Home. Film ketiga dari franchise Annabelle itu debut di posisi kedua dengan pendapatan domestik USD 20,4 juta (Rp 287,9 miliar) dari 3.613 bioskop. Menjadi pendapatan opening terendah dalam Conjuring universe. (Variety/adn/c25/nda)
BACA JUGA: Toy Story 4: Petualangan Woody Mencari Forky
Perbandingan pada Pekan Kedua
Toy Story (1995) USD 34,6 juta (Rp 488,3 miliar)
Toy Story 2 (1999) USD 65,9 juta (Rp 930 miliar)
Toy Story 3 (2010) USD 91,3 juta (Rp 1,3 triliun)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Luna Maya Mengaku Tindakannya Salah
Redaktur & Reporter : Adil