Tragis, Indonesia Tanpa Wakil di Babak Semifinal German Open 2022

Sabtu, 12 Maret 2022 – 03:56 WIB
Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari saat berlaga pada ajang Indonesia Masters 2021 di Bali Convention Center. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com, JERMAN - Indonesia dipastikan tanpa wakilnya di babak semifinal German Open 2022.

Kepastian tersebut didapat seusai dua ganda campuran Indonesia Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso serta Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari tersingkir.

BACA JUGA: Lolos ke Perempat Final German Open 2022, Rinov/Pitha Siap Taklukkan Wakil Inggris

Keduanya harus tersingkir setelah dikalahkan lawan-lawannya di babak delapan besar turnamen BWF level 300 itu.

Dalam laga yang digelar di Mülheim an der Ruhr, Jerman, Sabtu (12/3) dini hari WIB, Rinov/Pitha kalah dari wakil Inggris Marcus Ellis/Lauren Smith dengan skor 21-16 16-21 19-21.

BACA JUGA: German Open 2022: Mengamuk, Rinov/Pitha Tendang Runner Up All England 2021

Laga ini sejatinya bisa dimenangkan pasangan Indonesia andai keduanya bisa tampil tenang saat unggul di gim kedua.

Pasangan berperingkat 22 dunia itu bermain terburu-buru sehingga unggulan kelima asal Negeri Ratu Elizabeth bisa menyusul dan memenangkan pertandingan.

BACA JUGA: Mayjen Richard Tampubolon Minta Prajurit TNI Meningkatkan Kemampuan Tempur

Nasib serupa dialami oleh Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso yang harus tersingkir di tangan Adam Hall/Julie Macpherson dari Skotlandia.

Tertinggal di gim pertama 17-21 membuat Adnan/Mychelle bangkit di gim kedua dan menang dengan skor 21-14.

Sayang pada gim penentuan, pasangan berperingkat 31 dunia itu harus mengakui wakil Skotlandia dengan skor 18-21.

Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan tanpa wakilnya pada babak semifinal German Open 2022.

Sebelumnya Indonesia yang mengirimkan enam wakilnya pada ajang German Open 2022 hanya mampu meloloskan lima wakil di 16 besar.

Sayang dari lima yang tampil di 16 besar hanya dua wakil dari ganda campuran yang lolos ke babak delapan besar.

Tiga wakil Indonesia yang tersingkir di antaranya Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Jonatan Christie tertunduk lesu seusai kalah dari pemain bulu tangkis muda terbaik 2021 Kunlavut Vitidsarn.

Pemain yang akrab disapa Jojo itu kalah dua gim langsung dengan skor 20-22, 9-21 atas wakil Negeri Gajah Putih itu.

Nasib serupa diterima Ginting yang tersingkir di tangan pemain muda India, Lakshya Sen.

Pada pertandingan tersebut, unggulan keempat German Open 2022 asal Indonesia itu tidak mampu berbuat banyak seusai dikalahkan telak dua gim langsung 7-21, 9-21.

Wakil Indonesia lainnya yang tersingkir dari babak 16 besar German Open 2022 ialah Fajar/Rian seusai dikalahkan He Ji Ting/Zhou Hao Dong dari China.

Pada laga ini, Fajar/Rian akhirnya harus mengakui He Ji Ting/Zhou Hao Dong melalui rubber game dengan skor 21-15, 17-21, 21-14.

Hasil akhir babak perempat final German Open 2022

Ganda campuran

Lapangan 1:

Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari 21-16 16-21 19-21

Lapangan 3:

Adam Hall/Julie Macpherson (Denmark) vs Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso 17-21, 21-14, 18-21


Redaktur : Friederich
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler