jpnn.com - Avengers: Endgame ''memenangkan'' malam pertandingan Super Bowl LIII, Senin (4/2). Modalnya hanya TV spot berdurasi 31 detik. Di YouTube, cuplikan singkat itu berada di peringkat ke-40 trending video.
Rilis video tersebut mengikuti tradisi tiga film Avengers sebelumnya. Marvel Studios merilis TV spot khusus dalam jeda Super Bowl, pertandingan tahunan National Football League (NFL).
BACA JUGA: Ini Bocoran Perdana Bird of Prey, Film Solo Harley Quinn
Sama dengan trailer-nya yang diunggah pada Desember lalu, TV spot film keempat Avengers mempertahankan suasana kelam. Dunia sepi. Penduduk Bumi -termasuk beberapa pahlawan super- lenyap karena jentikan tangan Thanos. Para superhero yang tersisa bersiap-siap melawan kembali si raksasa ungu tersebut.
Fans, tampaknya, harus puas dengan cuplikan ''seadanya'' itu. Meski sedikit, lumayan lah, ada tambahan informasi baru soal film yang rilis pada 26 April mendatang itu. Apa saja informasi baru tersebut? (Screen Rant/IGN/fam/c5/jan)
BACA JUGA: Trailer Spider-Man: Far From Home Pecahkan Rekor
BACA JUGA: Dibuka Gombalan Maut, Trailer Dilan 1991 Langsung Viral
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sehari Tayang, Trailer Avengers 4 Ditonton 289 Juta Kali
Redaktur & Reporter : Adil