Transformasi Bieber Menuju Dewasa

Kamis, 12 Januari 2012 – 06:47 WIB

LOS ANGELES - Gambaran bocah laki-laki ganteng, pintar bernyanyi, lugu, dan menggemaskan pada diri Justin Bieber bakal berubah. Mendekati ulang tahunnya yang ke-18 pada 1 Maret mendatang, pemuda bernama lengkap Justin Drew Bieber tersebut menegaskan bahwa dirinya bukan lagi bocah ingusan.

"Semua orang harus paham, saya bukan lagi anak-anak," katanya dalam sebuah wawancara terbaru dengan majalah V.

Selain itu, pemuda kelahiran Ontario tersebut menyatakan tak akan hidup sesuai dengan harapan orang. "Tapi, saya juga tak akan melakukan pemberontakan dengan membiarkan publik tahu saya tengah dugem dan mabuk. Saya akan melakukannya dengan cara saya sendiri," ucap kekasih Selena Gomez itu.

Dalam transformasinya menjadi pria dewasa, Bieber mengatakan bahwa masyarakat jangan berharap dirinya menjalani hidup hanya untuk menjaga kesan baik-baik. Menunjukkan kedewasaan, bagi Bieber, bukanlah dengan menggubah lagu yang liriknya berisi tentang seks, narkoba, atau memaki-maki.

"Saya seorang pencinta dan mungkin akan lebih sering bercinta bila lebih tua nanti. Tapi, saya hanya ingin menjadi seseorang yang dihargai apa adanya saya," tambahnya.

Dalam wawancara itu, Bieber bercerita tentang tato Yesus di betisnya. "Tato itu tak menunjukkan saya seorang yang religius. Tapi, saya adalah seorang yang spiritual," terang pemuda yang mengaku sudah lama tak pergi ke gereja tersebut.

Menurut dia, menjadi religius dan spiritual berbeda. "Saya lebih suka bicara dengan-Nya secara pribadi ketimbang harus pergi ke gereja," tambahnya. (c10/ayi)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tidak Betah Kerja Kantoran


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler