Tren Apik Rehan/Lisa Terus Berlanjut di Hylo Open 2022

Rabu, 02 November 2022 – 21:25 WIB
Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com - Tren positif ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati terus berlanjut di Hylo Open 2022.

Seusai tampil apik di French Open 2022 pekan lalu, pasangan ranking 26 dunia itu melangkah mulus ke 16 besar turnamen BWF level 300 tersebut.

BACA JUGA: Ketiban Berkah di Babak Pertama, Vito Lawan Juara Dunia di 16 Besar Hylo Open 2022

Berlaga di  Saarlandhalle Saarbrucken, Rabu (2/11/2022) malam WIB, Rehan/Lisa menang dengan skor 21-17, 21-14 atas Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman).

Runner up Orleans Masters 2022 itu tampil apik sejak awal laga. Terlihat keduanya ingin move on seusai kalah dua kali pada pertemuan sebelumnya kontra Lamsfuss/Lohao.

BACA JUGA: Vito Ketiban Berkah di Babak Pertama Hylo Open 2022

"Senang rasanya bisa meraih kemenangan di laga ini setelah dua kali kami melawan Lamsfuss/Lohau mengalami kekalahan."

"Pada pertandingan ini kami terus berkomunikasi untuk membuat lawan tidak mengembangkan permainan. Untuk itu, Lisa lebih menguasai lagi di depan net dalam menghalau serangan lawan," ungkap Rehan dalam rilis tertulis.

BACA JUGA: Ginting Lolos Ujian Pertama Hylo Open 2022

Dengan hasil ini, runner up Vietnam Open 2022 itu menyusul ganda campuran Indonesia lainnya, yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang terlebih dahulu memesan tiket 16 besar.

Peraih medali perunggu SEA Games 2021 itu melangkah ke 16 besar seusai mengalahkan pasangan Jerman, Jones Ralfy Jansen/Linda Elfer melalui pertarungan rubber game 18-21, 21-13, 21-19.

Sayang, kemenangan yang diraih Rehan/Lisa dan Rinov/Pitha tidak diikuti oleh Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.

Pasangan ranking 35 dunia harus mundur seusai Zacha mengalami sedikit masalah di kakinya saat menghadapi Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark) dalam keadaan tertinggal  9-15 di gim ketiga.(pbsi/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler