Triumph Speed Triple 1200 RR, Pilihan Baru untuk Pencinta Motor Bergaya Klasik

Kamis, 16 September 2021 – 21:18 WIB
Triumph Speed Triple 1200 RR. Foto: Triumph

jpnn.com - Persaingan di pasar sepeda motor klasik makin panas setelah peluncuran varian baru, Triumph Speed Triple 1200 RR, beberapa waktu lalu.

Sebelumnya, pada awal Januari lalu Triumph Speed Triple 1200 RS hadir dengan tampilan naked bike murni.

BACA JUGA: Orang Tua di Seluruh Indonesia Harus Mengambil Pelajaran dari Kasus Ibu Yulet

Pabrikan asal Inggris itu akhirnya memutuskan merilis varian baru dengan gaya cafe racer, lewat model Triple 1200 RR.

Menggunakan lampu depan single mirip MV Agusta Superveloce 800, Triple 1200 RR dilaburi warna eksterior merah dikombinasikan kelir hitam.

BACA JUGA: Tengah Malam, Rumahnya Dikepung Sejumlah Pria Bersenjata, Parno Kelabakan

Bagian belakang terpasang lampu berbentuk seperti sayap burung.

Membedakan dari varian RS (naked bike), yakni penggunaan sasis elektronik Smart EC 2.0 dari Ohlins.

BACA JUGA: Triumph Indonesia Meluncurkan Bonneville Series 2021, Sebegini Harganya

Fitur tersebut memberikan kompresi yang dapat dikontrol secara elektronik dan redaman rebound ke supsensi.

Tidak hanya itu, setang dibuat lebih rendah 135 mm dan 50 mm lebih ke depan menyesuaikan gaya cafe racer. Roda dipasangkan model multipalang.

Triumph Speed Triple 1200 RR didukung mesin inline-triple Hinckley berkapasitas 1.160 cc yang mampu menghasilkan tenaga 177,6 hp pada 10.750 rpm dan torsi 125 Nm pada 9.000 rpm.

Tenaga besar itu disalurkan ke roda melalui transmisi manual 6 percepatan.

Fitur-fitur pelengkapnya mulai dari Cornering ABS, serta lima mode berkendara seperti Road, Sport, Custom, dan Track menyesuaikan gaya dan medan jalan yang dilalui.

Triumph Speed Triple 1200 RR ditawarkan dalam dua pilihan warna yaitu Red Hopper/Storm Grey dan Crystal White/Storm Grey.

Belum ada harga resmi, tetapi kemungkinan cafe racer besutan Triumph itu dibanderol mulai dari 17.950 Poundsterling atau setara Rp 353 jutaan. Motor siap dijual mulai Januari 2022. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dini Hari, Ada Motor Terparkir dan Masih Menyala, Gang Mukmin Banjir Darah


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler