Tulis Kalimat Bijak, Tania Ayu Disindir Soal Tarif Rp75 Juta

Senin, 21 Desember 2020 – 18:21 WIB
Tania Ayu. Foto: Instagram/taniaayusiregarofficial

jpnn.com, JAKARTA - Kasus prostitusi online yang melibatkan artis TA menghebohkan dunia hiburan tanah air.

Nama artis Tania Ayu pun sempat terseret dalam kasus tersebut. Tak sedikit warganet yang menduga artis TA itu adalah Tania Ayu.

BACA JUGA: Artis TA Terseret Kasus Prostitusi, Instagram Tania Ayu Diserbu Warganet

Akun Instagram Tania Ayu pun sempat menghilang saat kasus itu mencuat ke publik.

Namun belakangan, akun Instagram @taniaayusiregarofficial, sudah kembali aktif.

BACA JUGA: Sebegini Tarif Artis TA untuk Sekali Kencan, Wow Fantastis

Pemain film Di Bawah Umur itu bahkan sudah membagikan kegiatannya. Pada unggahan teranyar, ia membagikan potret dirinya dengan rambut tergerai.

Dara kelahiran 31 Januari 1994 itu juga menuliskan kalimat bijak mengenai refleksi diri di depan kaca. 

BACA JUGA: Nikita Mirzani: Begituan saat Emosi, Rasanya Mantap Banget

"Don't take mirrors too seriously, ur true reflection is in ur heart. #happyweekend," tulis Tania Ayu, sebagai keterangan foto yang diunggah Minggu (20/12).

Foto unggahan Tania Ayu itu pun langsung dibanjiri beragam komentar dari pengikutnya di Instagram.

Tak sedikit warganet yang menyinggung soal tarif artis TA sebesar Rp75 juta untuk sekali kencan.

Diketahui, Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Erdi A Chaniago mengungkap tarif artis TA yang diduga terlibat prostittusi online.

Menurutnya, artis TA ditarif sebesar Rp75 juta untuk sekali kencan oleh para muncikari. "Untuk TA ini yang kami dapatkan keterangan Rp75 juta satu hari kencan," kata Erdi di Polda Jawa Barat, Kota Bandung, baru-baru ini.

Hingga saat ini, Tania ayu memang belum memberikan klarifikasi soal namanya dikaitkan dengan artis inisial TA yang terseret kasus prostitusi online. (jlo/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler