Tuntas, Hadiah untuk Pemenang Piala Presiden Dibayar Lunas

Jumat, 23 Oktober 2015 – 12:25 WIB
Presiden Joko Widodo yang didampingi Menpora Imam Nahrawi dan Ketua SC Piala Presiden, Maruarar Sirait menyalami manajer Persib Bandung, Umuh Muhctar usai laga antara Persib melawan Sriwijaya FC di SUGBK, Minggu (18/10). Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Laga Piala Presiden 2015 sudah berakhir pada Minggu lalu (18/10). Namun, pekerjaan bagi Panitia Pengarah (SC) Piala Presiden 2015 ternyata belum sepenuhnya tuntas.

Salah satu pekerjaan SC adalah memastikan hadiah untuk klub-klub yang masuk empat besar benar-benar dibayarkan. Ketua SC Piala Presiden, Maruarar Sirait menyatakan, pihaknya berupaya memastikan klub-klub yang masuk empat besar mendapatkan hak sesuai janji promotor. Sebab, hadiah itu harus diberikan paling lambat hari ini (23/10).

BACA JUGA: Manja Banget! Van Gaal Sebut Jadwal Premier League Kejam

 "Kata Bung Karno, kita harus satu kata dan perbuatan. Jadi kita penuhi janji dan kata-kata yang pernah disampaikan," ujarnya, Jumat (23/10).

Maruarar pun mengaku sudah menghubungi pihak panitia penyelenggara. Menurutnya, hadiah untuk klub sudah ditransfer pada Rabu lalu (21/10).

BACA JUGA: Ternyata Bukan Hanya Ravi yang Tinggalkan Barak, Ini Pemain Lainnya

Persib Bandung yang berhak atas hadiah Rp 3 miliar, uangnya ditransfer melalui rekening di BCA. Sedangkan Sriwijaya FC yang mendapat hadiah Rp 2 miliar, uangnya ditransfer melalui Bank Mandiri.

Selanjutnya, Arema Cronus yang menjadi juara ketiga berhak atas hadiah Rp 1 miliar. Uangnya ditransfer melalui Bank Mandiri. Terakhir adalah  Mitra Kukar sebagai penghuni peringkat keempat yang berhak atas hadiah Rp 500 juta. Hadiahnya ditransfer melalui Bank Mega.

BACA JUGA: Terbongkar! Inilah Pemain Paling Rakus di Barcelona

Selain itu masih ada hadiah untuk Zulham Zamrun sebagai pemain terbaik Piala Presiden 2015. Pemain Persib itu berhak atas bonus Rp 300 juta.

Ara -sapaan Maruarar- memastikan bahwa semua hadiah yang ditransfer sudah dipotong pajak. Bonus untuk Zulham yang dikirim ke rekening pribadi pun sudah dipotong pajak.

Lebih lanjut Ara mengatakan, dirinya hanya menjalankan amanat Presiden Joko Widodo untuk memastikan komitmen dan janji dalam penyelenggaraan Piala Presiden 2015 bisa segera direalisasikan. “ Kalau hadiah bisa lebih cepat, kenapa harus lama?"  katanya.

Terpisah, manajer Mitra Kukar, Suswanto juga mengatakan bahwa klub asuhannya sudah menerima transferan dari promotor Piala Presiden. Ia pun memuji kecepatan dalam pencairan hadiah dari ajang turnamen yang bisa berlangsung fair play dan transparan itu.

 "Inilah pertandingan yang luar bisa. Permainan fair, dan hadiah cepat cair," ujarnya kemarin  (22/2).(ara/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sengit! Maut! Honda dan Yamaha Langsung Garang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler