Turki Gebuk Serbia di Week 2 VNL 2024

Jumat, 31 Mei 2024 – 10:13 WIB
Opposite Turki Melissa Vargas. Foto: Volleyball World

jpnn.com - TEXAS – Juara bertahan Volleyball Nations League, Turki, menaklukkan Serbia pada Pool 4 Week 2 VNL 2024 di Arlington, Texas, AS, Jumat (31/5) pagi WIB.

Turki sempat mendapat perlawanan di set ketiga, dari Serbia yang masih belum diperkuat superstar dunia Tijana Boskovic itu.

BACA JUGA: Pukul Belanda, Wanita-Wanita Brasil Pimpin Klasemen VNL 2024

Turkiye akhirnya menang 3-1 (25-18, 33-31, 21-25, 25-21).

Opposite Turki kelahiran Kuba Melissa Vargas menjadi momok buat Serbia, dengan smes-smes tajam dan akurat, juga servisnya yang menekan.

BACA JUGA: Klasemen VNL 2024 Putri Setelah Jepang Membuat Prancis Menderita

Cewek berusia 24 tahun yang meraih gelar MVP VNL 2023 itu mampu 'menggendong' rekan-rekannya untuk tampil konsisten.

Melissa mencetak 31 poin, yakni 29 attack dan dua ace.

BACA JUGA: VNL 2024 Putri: Brasil Mati-Matian Meladeni Jepang, 5 Set

"Kami sudah berjuang. Kami tahu, itu Turki. Namun, saya yakin kemenangan akan datang untuk kami,” ujar Kapten Serbia Ana Bjelica kepada awak VBTV seusai pertandingan.

Serbia masih menyisakan dua pertandingan lagi di Pool 4 (AS), yakni melawan Kanada dan Bulgaria.

Sementara itu, Turki masih punya dua urusan di Texas, yakni menghadapi Korea dan melakoni big match melawan Amerika Serikat.

“Kami selalu saling menolong satu sama lain, di luar dan di dalam lapangan. Kami bekerja sama untuk menemukan ritme terbaik, menemukan energi, tentu dengan bantuan fan kami di sini,” kata middle blocker yang juga Kapten Turki Eda Erdem. (adk/jpnn/vw)

Volleyball World


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler