Turnamen Sepak Takraw Kapolda Riau Cup 2023, Upaya Mencari Bibit Unggul

Jumat, 30 Juni 2023 – 21:33 WIB
Wakapolda Riau Kasihan Rahmadi membuka Turnamen Sepak Takraw Kapolda Riau Cup 2023 di GOR Purna MTQ, Jumat (30/6/2023). Foto:Bidhumas Polda Riau.

jpnn.com, PEKANBARU - Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal menyelenggarakan turnamen sepak takraw Kapolda Riau Cup 2023 di GOR Purna MTQ, Jumat (30/06).

Selain mencari bibit unggul, turnamen itu sekaligus memeriahkan HUT ke-77 Bhayangkara pada 1 Juli 2023.

BACA JUGA: Putra Asal Parepare Sukses Bawa Timnas Sepak Takraw Raih 3 Medali di SEA Games

Turnamen diikuti 12 regu putra dari 12 kabupaten dan kota se-Riau ini dibuka langsung oleh Wakapolda Riau Brigjen Kasihan Rahmadi.

Kadispora Riau Bobi Rahman, Ketua Koni Riau Iskandar, Ketua PSTI Riau Rudianto Manurung, juga hadir langsung dalam turnamen ini.

BACA JUGA: Lomba Stand Up Comedy Polda Riau, Peserta Sampaikan Pesan Penting Ini

Brigjen Kasihan Rahmadi mengatakan kejuaraan itu diselenggarakan dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara 2023.

Turnamen itu juga merupakan bentuk komitmen Polda Riau mendukung PSTI Riau mencari bibit-bibit atlet sepak takraw yang unggul dan andal.

BACA JUGA: Bus Lorena Kecelakaan di Jalintim, 2 Penumpang Tewas

"Kami sangat berharap kepada para peserta bisa menjunjung tinggi sportivitas dalam bertanding sehingga PSTI dapat menelurkan atlit-atlit yang bisa berlaga di Kejurnas dan ASIAN Games," kata Brigjen Rahmadi.

Wakapolda menambahkan bahwa turnamen sepak takraw Kapolda Riau Cup 2023 akan memperebutkan hadiah total Rp 21 juta plus trofi untuk juara satu dan medali untuk empat tim yang masuk semifinal.

Juara pertama mendapatkan Rp 10 juta, juara kedua Rp 5 juta, juara ketiga Rp 4 juta dan peringkat keempat Rp 2 juta.

"Turnamen ini memperebutkan piala bergilir dari Kapolda Riau, uang tunai, dan hadiah pembinaan," kata Brigjen Rahmadi.

Ketua Panitia Turnamen Amrizal Amir mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Riau yang mendukung prestasi sepak takraw di Riau dengan menyelenggarakan kejuaraan.

Menurutnya, turnamen itu langkah baik yang diharapkan bisa menjadi agenda tahunan.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Riau atas penyelenggaraan kejuaraan ini. Ini kejuaraan yang diselenggarakan pertama kalinya oleh Kapolda di Riau," ucap Amrizal. (mcr36/jpnn)


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler