Di awal babak pertama, Arsenal terlihat masih ragu-ragu untuk menyerang. The Gunners mencoba bermain rapat sambil berusaha menemukan ritme permainan.
Sebaliknya Newcastle berusaha untuk keluar menyerang. Newcastle bahkan seharusnya unggul di menit 16, andai saja striker mereka Demba Ba lebih tenang melakukan sundulan hasil tendangan sudut.
Asenal membuka skor di menit ke-20 melalui Theo Walcott. Lepas dari jebokan off side, Walcott menggiring bola hingga ke kotak penalti. Dengan satu tendangan ke tiang jauh, Walcott memperdaya kiper Tim Krull. 1-0 buat Arsenal.
Gol yang dilesakkan oleh Walcott mirip apa yang dilakukan oleh legenda Arsenal Thiery Henry. Kebetulan sang legenda hadir di stadion. Henry pun langsung bertepuk tangan sembari berdiri.
Walcot nyaris menggandakan keunggulan Arsenal di menit 37. Menerima umpan pendek dari Padolski, Walcott kembali melakukan solo run. Kali ini, tendangan lemahnya mampu diamankan Krull.
Dua menit kemudian Tiote membalas lewat tendangan keras dari kotak penalti. Sayang tendangan kerasnya berhasil ditepis kiper Arsenal dan hanya menghasilkan tendangan sudut.
Demba Ba berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah mampu memaksimalkan tendangan bebas dari luar kotak penalti dua menit sebelum babak pertama usai.
Freekick Demba Ba, sempat mengenai kepala Jack Wilshare lalu bola berbelok arah dan tidak mampu dihalau oleh Szczesny. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Nasri Diganjar Kartu Merah
Redaktur : Tim Redaksi