Uber Cup 2022: Bilqis Prasista Bantai Akane Yamaguchi, Indonesia 1 Jepang 0

Rabu, 11 Mei 2022 – 09:48 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Bilqis Prasista. Foto: PBSI

jpnn.com, HANOI - Tunggal putri Indonesia Bilqis Prasista tampil cukup apik saat meladeni Akane Yamaguchi (Jepang) pada partai pertama Uber Cup 2022.

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (11/5) Bilqis di luar dugaan menang straight game dengan skor 21-19, 21-19.

BACA JUGA: Egy Maulana Vikri Main Sebentar Lawan Timor Leste, Shin Tae Yong Kecewa?

Pada gim pertama, pebulu tangkis 19 tahun itu benar-benar merepotkan Akane. Bilqis terus menempel etat perolehan angka wakil Jepang dari 11-11 hingga 19-19.

Beruntung, di poin-poin kritis Akane justru kerap melakukan kelasahan sendiri. Alhasi, Bilqis berhasil mengambil gim pertama dengan keunggulan 21-11

BACA JUGA: Thomas Cup 2022: Belum Sumbang Poin Bagi Indonesia, Anthony Ginting Curhat Begini

Pada gim kedua, Akane bermain lebih agresif. Poin demi poin berhasil dia raih hingga menutup interval dengan skor 11-6.

Seusai rehat, Bilqis merubah starteginya. Dia lebih berani menyerang dan berhasil mendapat tiga poin beruntun. 

Akane yang tertekan kembali ke penyakit lamanya. Pebulu tangkis ranking satu dunia itu sering melakukan kesalahan sendiri hingga Bilqis mampu menyamakan skor menjadi 13-13 dan berbalik unggul 14-13.

Namun, Akane tidak menyerah begitu saja. Dia kembali memegang kendali permainan dan memimpin 16-14. Namun, lagi-lagi Bilqis mampu menyamakan skor menjadi 17-17.

Setelah itu, Bilqis terus melesat dan menutup gim kedua dengan kemenangan 21-19.

Hasil ini membuat Indonesia untuk sementara unggul 1-0 atas Jepang pada lanjutan Grup A Piala Thomas 2022. Pada partai kedua, Srikandi Merah Putih menurunkan Melani Mamahit/Tryola Nadia untuk melawan Nami Matsuyama/Chiharu Shida.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler